Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Cara Cek Besaran PKB Secara Online | Fabio Quartararo Berhasil Puncaki Papan Klasemen Sementara MotoGP 2021

JAKARTA, KOMPAS.com - Perhitungan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dipengaruhi oleh berbagai faktor, seperti Nilai Jual Objek Pajak (NJKB), tarif pajak, serta Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Untuk penghitungannya, pemilik secara ringkas bisa melihatnya melalui STNK. Namun hanya sebagai patokan atau gambaran untuk melakukan pembayaran.

Sementara itu, bila Anda berniat untuk menyicil pembelian ban ada baiknya lakukan untuk ban belakang lebih dahulu. Sebab, bagian ini sangat krusial dan cepat mengalami penyusutan.

Adapun artikel mengenai klasemen sementara MotoGP 2021 usai melewati seri keenam di Italia juga menarik pembaca. Kini, Fabio Quartararo berhasil meninggalkan pesaing terkuatnya di papan atas.

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Minggu, 30 Mei 2021:

1. Bahaya Menggunakan Lampu Hazard pada Saat Hujan

Berkendara pada saat hujan deras tentu saja mengandung resiko yang lebih besar daripada kondisi terang. Maka dari itu kesiapan dan kewaspadaan pengemudi terhadap lingkungan berkendara harus ditingkatkan.

Tidak hanya itu, pengetahuan pengemudi dalam menggunakan fitur mobil juga penting. Bukan hanya untuk keselamatan diri sendiri namun juga untuk pengendara lain.

Salah satunya yakni penggunaan fitur hazard. Menyalakan fitur lampu hazard pada saat hujan lebat ternyata memiliki beberapa risiko.

2. Kesalahan Pengendara Mobil Matik di Jalan Menanjak

Pengendara mobil pemula masih banyak yang melakukan kesalahan saat membawa mobil matik. Meski kesalahan kecil, namun jika sering dilakukan bisa berdampak fatal akibatnya.

Seperti kebiasaan ketika melewati tanjakan, alih-alih memanfaatkan rem tangan, banyak pengendara justru tetap mempertahankan posisi gigi di D, dan memainkan gas sedikit agar tidak mundur.

Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel spesialis Worner Matic, mengatakan, sering melakukan kebiasaan ini bisa menyebabkan transmisi mengalami kerusakan.

3. Ini Cara Cek Besaran Pajak Kendaraan Secara Online

Setiap pemilik kendaraan bermotor wajib untuk membayar pajak kendaraan setiap satu tahun sekali. Besaran pajak kendaraan dikenakan sesuai dengan jenis kendaraan dan kapasitas mesin kendaraan.

Perhitungan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dipengaruhi oleh berbagai faktor. Antara lain Nilai Jual Objek Pajak (NJKB), tarif pajak, serta Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Kepala Seksi Pajak Kendaraan Bermotor Samsat Surakarta Nandika Wahyu Candra, mengatakan bahwa untuk penghitungannya bisa dilihat melalui STNK. Namun hanya sebagai patokan atau gambaran untuk melakukan pembayaran.

4. Nyicil Beli Ban Mobil, Dahulukan buat Ban Belakang

Ban merupakan salah satu bagian penting dari kendaraan bermotor. Ban berfungsi sebagai penopang beban kendaraan, penggerak kendaraan, serta membantu handling kendaraan.

Pada saat melakukan penggantian ban, terkadang pemilik kendaraan tidak menggantinya secara bersamaan keempat ban mobil.

Ada yang menggantinya hanya dua ban dengan alasan lebih hemat biaya atau memang karena ban yang lainnya masih dalam kondisi bagus.

5. Hasil Klasemen MotoGP 2021 Usai GP Italia, Quartararo Tetap di Puncak

Fabio Quartararo kembali memperkuat posisinya di puncak klasemen sementara. Poin penuh berhasil dibawa pulang dengan kemenangannya pada MotoGP Italia 2021.

Sebelumnya, Quartararo hanya berselisih satu poin dengan Francesco Bagnaia. Sayangnya, pebalap Ducati tersebut terjatuh dan gagal melanjutkan balapan.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/05/31/060200615/-populer-otomotif-cara-cek-besaran-pkb-secara-online-fabio-quartararo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke