Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Moxiao 500RR, Moge Kloningan Ducati Panigale Asal China

Sang peniru ialah Moxiao dengan merilis motor bernama Moxiao 500RR. Kemiripannya terlihat mulai dari desain lampu depan, lekuk bodi, dan lengan ayun tunggal.

Tidak ada pernyataan resmi dari Moxiao mengenai desain motor yang dianggap mencontek. Tapi mengutip Bikesrepublic hal ini berkaitan dengan permintaan pasar.

Ducati merupakan merek papan atas yang banyak diidamkan pecinta roda dua. Hanya saja diakui harganya tidak murah dan sering hanya jadi mimpi banyak orang.

Moxiao 500RR memfasilitasi keinginan orang-orang tersebut. Tampilannya serupa, harganya terjangkau meski tidak diumumkan, dan spesifikasi yang sebetulnya tidak buruk.

Moxiao 500RR mengusung mesin 471cc 2-silinder segaris berpendingin cairan yang mampu menghasilkan 47 tk pada 8.500 rpm dan torsi 43 Nm pada 7.000rpm.

Dapur pacu tersebut mampu membuat motor melaju dari 0-100 kpj hanya dalam 7 detik. Serta meraih kecepatan tertinggi hingga 160 kpj.

Fiturnya dibekali rem ABS dual-channel. Rem depan cakram 320 mm dengan kaliper radial dan belakang cakram 260 mm, adapun tangki bahan bakar sebesar 22 liter.

Terlepas dari salinan Panigale 959, Moxiao 500RR hadir dengan spesifikasi yang bagus. Andai saja Moxiao mau kerja keras mendesain sendiri produknya pasti lebih dihargai.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/04/23/042200115/moxiao-500rr-moge-kloningan-ducati-panigale-asal-china

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke