Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KTM dan Husqvarna Hadirkan Motor Trail Listrik di IIMS 2021

JAKARTA, KOMPAS.com - Perkembangan motor listrik di Indonesia cukup pesat, pilihannya pun sangat beragam. Termasuk motor trail listrik KTM dan Husqvarna yang dibawa oleh PT Premium Motorindo Abadi.

"Kita juga punya motor-motor listrik untuk anak-anak. Sekarang kan lagi trennya eco friendly. Tapi, ini bukan motor listrik buat santai, ini bisa untuk balap," ujar Alex Samosir, PR KTM Husqvarna Indonesia, kepada Kompas.com, saat ditemui di sela-sela IIMS 2021, Kamis (15/4/2021).

Ada Husqvarna EE 5 dan KTM SX-E 5. Motor trail listrik ini khusus untuk anak kecil. Tapi, arahnya ke pembibitan dini untuk kompetisi.

Kedua motor listrik ini dibanderol cukup tinggi. Masing-masing memiliki harga Rp 106 juta (off the road).

"Harganya Rp 100 jutaan Harganya memang tinggi, karena spesifikasinya juga bisa untuk balap. Spesifikasinya tinggi dan sudah fast charging. Pengisian dari kosong hingga penuh hanya butuh 90 menit, dan bisa bertahan untuk 2 jam," kata Alex.

Untuk spesifikasinya, baterainya memiliki kapasitas 21 Ah dan memiliki tenaga setara dengan 5 kW pada 3.900 rpm dan torsi 13,8 Nm. Terdapat enam mode berkendara dan tiap mode memiliki tenaga dengan karakteristik yang berbeda.

Motor trail listrik ini juga memiliki sistem keamanan, khususnya saat pengendaranya terjatuh. Untuk menghindari motor tetap menyala, terdapat kill switch yang dikaitkan ke pergelangan tangan kiri pengendara. Jadi, saat pengendara terjatuh, kill switch akan tercabut dan motor otomatis mati.

Tinggi joknya juga bisa disesuaikan, dari 665 mm bisa dibuat rendah hingga 615 mm. Penyesuaian bisa dilakukan mulai dari menurunkan suspensi depan hingga menyetel suspensi belakang.

Untuk suspensinya juga istimewa, motor ini dibekali suspensi depan model upside down dari WP XACT. Begitu pula dengan suspensi belakangnya, dibekali juga dengan WP XACT PDS.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/04/16/144100115/ktm-dan-husqvarna-hadirkan-motor-trail-listrik-di-iims-2021

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke