Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Hadapi Jalan Lumpur dan Berlubang Pakai Motor Trail

JAKARTA, KOMPAS.com - Bertualang menggunakan motor off road ramai diminati belakangan ini. Buat yang baru mau mencoba perlu mengetahui trik-trik dasar bermain motor tanah.

Yamaha Riding Academy (YRA) memberikan beberapa tips saat ingin main off road. Tips ini ditujukan buat pemula yang tertarik mencoba motor trail Yamaha WR155.

Tips basic riding skill baik untuk pengereman, berbelok, melewati jalan menanjak maupun menurun. Sebab saat bermain off road treknya tidak bisa ditebak.

"Posisi berkendara ketika menikung dan berdiri, melewati trek tanjakan dan turunan, saat akan naik sepeda motor, saat akan berhenti, dan saat akan turun dari motor," tulis Yamaha dalam rilis resmi, Kamis (18/3/2021).

Yamaha juga memberikan tips yang benar untuk menerabas jalan berlumpur atau berlubang, kemudian jalan rusak dan berbatu, dan cara parkir di tempat tidak rata.

Berikut tips dari Yamaha cara melintasi beberapa permukaan jalan:

1. Jalan berlumpur/lubang

Hal pertama ialah memilih jalur yang lebih aman. Perlahan masuk ke dalam lubang atau lumpur. Posisi harus kaki siap jika terjadi slip. Hindari lakukan pengereman dan akselerasi secara tiba-tiba

2. Jalan rusak/berbatu

Posisi disarankan berdiri dengan sudah menguasai riding position off road. Tangan mesti santai dan hindari melawan pergerakan stang dengan keras

Gunakan gigi dan rpm yang tepat. Hindari melakukan akselerasi yang tiba-tiba, dan hindari melakukan pengereman yang tiba-tiba

3. Parkir di area tidak rata

Gunakan gigi 1 saat parkir dan hindari dalam kondisi netral karena membuat motor mudah mundur dan maju. Posisi setang tekuk penuh ke kiri. Mesin motor dalam kondisi mati.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/03/18/161200415/cara-hadapi-jalan-lumpur-dan-berlubang-pakai-motor-trail

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke