JAKARTA, KOMPAS.com - Merayakan usianya yang ke-43, PT Jasa Marga (Persero) Tbk, resmi meluncurkan aplikasi pintar bagi pengguna jalan tol, yakni Travoy 3.0.
Dengan menghadirkan konsep asisten digital, aplikasi ini memiliki cakupan fungsi yang cukup luas sehingga diklaim memudahkan para pengguna tol.
Operation & Maintenance Management Group Head Jasa Marga Atika Dara Prahita mengatakan, Travoy 3.0 merupakan pengembangan dari yang diluncurkan pada 2019 lalu dan telah diintegrasikan dengan aplikasi yang juga dikelola oleh Jasa Marga lainnya, JMCARe.
"Travoy 3.0 dibarengi dengan penambahan fitur-fitur baru untuk menjawab kebutuhan pengguna jalan, seperti fitur layanan Panic Shake yang dapat digunakan ketika membutuhkan bantuan darurat dari petugas operasional jalan tol," kata Atika dalam keterangan resminya, Kamis (4/3/2021).
Lebih lanjut Atika mengatakan, pengguna tol yang mengalami gangguan dalam perjalanan juga bisa memesan derek secara online, bahkan memantau progres laporan dan lokasi derek secara real time. Namun demikian, saat ini masih terbatas untuk wilayah Jabotabek.
Tak hanya itu, pengguna jalan juga bisa mengetahui kondisi lalu lintas terkini dari CCTV yang tersebar di Jalan Tol Jasa Marga Group.
Semantara untuk memudahkan pengguna tol menyiapkan saldo uang elektronik, aplikasi Travoy 3.0 ini juga bisa membantu kalkulasi tarif tol yang perlu dibayarkan pengguna jalan.
"Kami juga menyediakan fitur Laporan Anda untuk menampung semua kritik dan masukan dari pengguna jalan yang pastinya membuat Jasa Marga terus meningkatkan pelayanan secara berkelanjutan," ujar Atika.
Untuk mendapatkan aplikasi ini, pengguna ponsel pintas bisa langsung mengunduh dari Apps Store atau Google Play Store.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/03/05/125100815/aplikasi-baru-jasa-marga-bisa-cek-tarif-dan-pesan-derek-online-