Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Aprilia Rilis RS 660 Spek Balap Khusus buat di Sirkuit

Racing RS 660 dibekali dengan berbagai aksesori agar siap melantai di sirkuit. Mesinnya tidak banyak berubah, tapi spesifikasi lainnya yang diunggulkan.

Racing RS 660 memakai fairing balap yang lebih ringan dari versi standar. Foot step spek balap. Knalpotnya besutan SC-Project yang disebut akan meningkatkan tenaga motor.

Motor yang tidak dilengkapi lampu utama ini juga dibekali dengan perangkat elektronik baru, Aprilia Performance Ride Control (APRC) dan Inertial Measurement Unit (IMU).

Kemudian modul ABS yang lebih sensitif saat  menikung. Quickshifter, kontrol kemiringan, wheelie kontrol yang mencegah ban depan terangkat dan mode daya.

Racing RS 660 mengusung mesin 659cc 2-silinder DOHC, menghasilkan 100 tk pada 10.500 rpm dan torsi puncak 67 Nm pada 8.500 rpm.

Racing RS 660 akan dipakai di ajang Aprilia RS 660 Trophy 2021. Aprilia memang sengaja membuat balap on make race di Italia menggunakan motor ini.

Pesertanya ada dua grup. Pertama yang tinggal datang dan balapan. Kedua ialah konsumen yang punya motor dan ingin punya tim balap sendiri.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/01/25/152100315/aprilia-rilis-rs-660-spek-balap-khusus-buat-di-sirkuit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke