Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Joan Mir Gagal Finis, Gelar Triple Crown Suzuki Pupus

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah dinyatakan berhasil menyabet gelar juara dunia MotoGP 2020, pebalap Suzuki Ecstar Joan Mir justru gagal finis di seri terakhir MotoGP Portugal yang berlangsung di Sirkuit Internasional Algarve, Partimao, Minggu (22/11/2020).

Pada awal-awal balapan, Joan Mir sempat bersenggolan dengan Johann Zarco di tikungan ketiga. Beruntung Mir bisa mengendalikan tunggangannya setelah sempat hampir kehilangan kendali.

Peristiwa itu membuat juara dunia MotoGP 2020 ini harus kehilangan momentum dan membuatnya tercecer di posisi ke 20 pada putaran kedua.

Tidak berselang lama Joan Mir kembali bersenggolan dengan Francesco Bagnaia. Karena insiden ini Bagnaia memutuskan untuk menyerah dan kembali ke pit akibat cedera bahu yang diderita.

“Kami memiliki masalah elektronik, dan ini membuat kami salah belok,” ujar Mir dikutip dari gpone, Minggu (22/11/2020).

“Sejak latihan saya sudah takut dengan permasalahan tersebut. Faktanya kami tidak bisa memahami itu. Tapi saya harus bisa kompetitif, jadi kita semua harus tetap bekerja sama untuk memiliki balapan yang hebat,” katanya.

Sayangnya pebalap berusia 23 tahun itu harus mengalami nasib buruk, dan membuatnya terpaksa keluar lintasan dengan menyisakan 10 lap lagi.

Dengan mundurnya Joan Mir, Suzuki juga harus merelakan kesempatannya merebut gelar triple crown.

Di sisi lain, pebalap Suzuki lainnya, Alex Rins juga tidak memberikan hasil optimal, hanya finis ke-15.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/11/23/084200315/joan-mir-gagal-finis-gelar-triple-crown-suzuki-pupus

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke