Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Salin Artikel

Mandalika Racing Team Indonesia Berencana Akuisisi Tim di Moto2

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia sudah mengumumkan kesiapannya untuk mengikuti ajang balap MotoGP 2021 dengan Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI). Rencananya, MRTI akan berkompetisi di kelas Moto2.

Namun, kontrak para tim Moto2 yang bergulir dengan Dorna Sports baru berakhir di 2021. Tim baru bisa mendaftar untuk musim 2022. Jadi, butuh strategi khusus bagi MRTI untuk bisa ikut di musim depan.

Febby Sagita, Direktur Operasional MRTI, mengatakan, slot untuk new team tidak diperkenankan sampai tahun depan. Baru akan dibuka kembali tahun 2022.

"Jadi, sekarang yang kita lakukan, arahan dari Dorna dan IRTA, adalah coba kerja sama dengan tim yang sudah ada sekarang atau akuisisi tim yang sekarang ini kesulitan keuangan karena kondisi pandemi ini," ujar Febby, kepada Kompas.com, belum lama ini.

Febby menambahkan, banyak sponsor yang mundur di tahun ini. Mungkin untuk beberapa nama besar tidak terlalu terpengaruh. Tapi, tidak pernah ada yang tahu, ada saja tim dengan nama besar yang tadinya dikira baik-baik saja, ternyata malah mundur.

"Kita tidak bisa memandang sebelah mata bahwa perusahaan besar akan survive dan perusahaan kecil tidak akan survive, tidak begitu juga ternyata. Jadi, kita benar-benar menunggu arahan dari IRTA, tim mana yang sekiranya bisa diajak kerja sama untuk tahun 2021," kata Febby.

Febby mengatakan, MRTI inginnya tidak ingin mendompleng nama pebalap Indonesia ke tim yang akan diajak kerja sama. MRTI menginginkan benar-benar menjadi tim sendiri, jadi tim nasional Indonesia.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/11/06/090200315/mandalika-racing-team-indonesia-berencana-akuisisi-tim-di-moto2

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke