Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wuling Confero Disulap Jadi Angkot di Depok

JAKARTA, KOMPAS.com – Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kota Depok berencana menggunakan Wuling Confero Double Blower (DB) sebagai Angkutan Perkotaan (Angkot) AC.

Fleet Sales Manager Wuling Motors Yudhy Tan membenarkan, kalau Wuling akan menjadi basis angkot ber-AC di Kota Depok nantinya.

“Pada tahap awal ini, Organda Depok menggunakan 200 unit Confero DB hingga awal 2021. Tidak menutup kemungkinan akan adanya penambahan unit di masa mendatang,” ucap Yudhy kepada Kompas.com, Selasa (13/10/2020).

Secara tampilan, memang tetap mempertahankan bentuk eksterior dari Wuling Confero ini. Namun ada sedikit ubahan di kabin agar semakin cocok dengan fungsinya sebagai angkutan perkotaan.

Sekretaris Jenderal Organda Kota Depok Abdul Hasyim mengatakan, untuk sekarang bentuknya masih prototipe. Nanti akan ada sedikit ubahan, menyesuaikan dari masukan operator angkot di Depok.

“Perubahannya tidak terlalu banyak, pertama kita matikan pintu penumpang sisi kanan dan bagasi. Selain itu lebih banyak di bagian interior,” ucap Hasyim kepada Kompas.com.

Ubahan di bagian interior meliputi, kursi belakang yang diubah selayaknya angkot yang saling berhadapan dan dilapis dengan kulit agar lebih mewah. Perubahan ini agar bisa memuat lebih banyak penumpang.

Masih di bagian interior, bagian atap diubah jadi lebih tinggi 12 cm agar penumpang tidak mentok kepalanya. Lalu ada juga sekat yang memisahkan bagian penumpang di belakang dengan pengemudi dan orang di depan.

“Pintu penumpang belakang juga kita ubah ukurannya jadi lebih kecil, sehingga bisa muat lebih banyak penumpang di belakang,” kata Hasyim.

Rencananya, angkot ber-AC ini akan mulai beroperasi pada bulan November, bersamaan dengan peresmian BRT dan JR Connexion di Kota Depok. Pembuatan angkot ini juga dilakukan secara bertahap, rencananya saat peluncuran sudah ada 10-20 unit yang siap dioperasikan.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/10/14/072200615/wuling-confero-disulap-jadi-angkot-di-depok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke