LE MANS, KOMPAS.com - Danilo Petrucci berhasil menjadi yang tercepat pada balapan MotoGP Perancis 2020 yang berlangsung di sirkut Le Mans, Minggu (11/10/2020).
Tepat berada di belakangnya, menempel pebalap Repsol Honda Alex Marquez dan rider KTM Pol Espargaro. Mereka balapan dengan ketat untuk bisa naik podium runner-up dengan kondisi lintasan yang basah.
Istimewa buat penampilan Alex Marquez di balapan kali ini. Adik dari Marc Marquez itu memulai balapan dari posisi 18, namun mampu menembus deretan depan dan finish di posisi kedua.
Pada awal balapan, Danillo Petrucci, Jack Miller, dan Andrea Dovizioso langsung menembus pertahanan dari Fabio Quartararo yang memulai balapan dari posisi terdepan.
Sementara pebalap senior dari tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, terjatuh pada tikungan ke-3 di putaran pertama ketika hendak memperkecil jarak dari posisi sepuluh.
Seiring berjalannya balapan, posisi Quartararo terus dilengserkan khususnya di lap-10. Ia terlempar dari sepuluh pebalap tercepat saat itu.
Di waktu yang sama, tiga pebalap Ducati yakni Petrucci, Dovizioso, Miller terus bertanding dengan sengit di partai terdepan. Rins yang berusaha mengejar dari posisi empat cukup tertinggal jauh, sekitar 1,4 menit.
Ketika balapan tersisa 17 putaran, Bradley Smith terpaksa harus keluar arena balap karena terjatuh di tikungan ke-9. Hal ini membuat posisi Quartararo naik satu peringkat jadi ke-10.
Sedangkan Alex Marquez berusaha mengejar ketertinggalakan dari Cal Crutchlow di posisi ke-7. Di depannya, ada juga Espargaro yang mengunci posisi 5 besar.
Secara bertahap, pebalap Suzuki yakni Rins mulai mengganggu dominasi trio Ducati dengan menyalip Miller di posisi ke-3.
Di kesempatan sama, Alex Marquez pun tancap gas, merebut posisi ke-6 dari Cal Curtchlow dan siap menyambut Espargaro yang berada di posisi lima dengan selisih 0,6 detik.
Ini membuktikan bahwa adik dari juara bertahan, Marc Marquez tersebut mulai menunjukkan kebolehan dan kepantasannya untuk naik kelas ke kelas Grand Prix tahun ini.
Tekanan dari Rins semakin agresif saat memasuki akhir balapan. Ia berusaha menyalip para pesaingnya untuk merebut posisi teratas. Namun Petrucci masih mengunci posisi pertama.
Tak berlangsung lama, Jack Miller mengalami masalah pada motornya, dan harus gagal menyelesaikan balapan.
Nasib sial juga dialami oleh Alex Rins yang mengalami kecelakaan. Padahal Rins sedang berada di urutan kedua. Kejadian ini sontak membuat Alex Marquez naik ke posisi ketiga berada di belakang Dovizioso.
Pada lap ke-24, Alex Marquez mampu melibas Dovizioso untuk mengambil alih posisi kedua, dan kini Marquez ada di belakang Petrucci.
Dovi makin mengendur setelah juga mampu disalip pebalap KTM, Pol Espargaro saat balapan memasuki dua lap terakhir. Posisi Dovi di urutan keempat juga diganggu oleh Takaaki Nakagami.
Posisi ketiga diamankan oleh pebalap KTM, Pol Espargaro, usai sukses menghindari kejaran Dovizioso dan Nakagami.
Hasil MotoGP GP Perancis 2020
1 Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP20)
2 Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
3 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16)
4 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP20)
5 Johann Zarco FRA Reale Avintia Ducati (GP19)
6 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)
7 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
8 Stefan Bradl GER Repsol Honda (RC213V)
9 Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)
10 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
11 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
12 Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory (RC16)
13 Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP20)
14 Aleix Espargaro ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
15 Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)
Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP20)
Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V)
Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP19)
Bradley Smith GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
https://otomotif.kompas.com/read/2020/10/11/185617415/hasil-motogp-perancis-2020-petrucci-juara-marquez-menggila