JAKARTA, KOMPAS.com - Pasar sepeda motor sport underbone alias ayam jago tidak terlalu besar. Pemainnya saat ini cuma dua yaitu Suzuki Satria F150 dan Honda Sonic 150R.
Pilihan yang sedikit tersebut rupanya berpengaruh pada harga jual motor bekas keduanya. Harga motor bekas baik Satria F150 dan Sonic 150R termasuk anjlok.
Wira Gunawan, dari diler motor bekas Wira Mandiri Motor, di bilangan Depok, Jawa Barat, mengatakan, Satria F150 mengalami penurunan yang cukup signifikan.
"Satria juga turun sekali harga bekasnya. Turunnya bisa hampir setengahnya dari harga baru," katanya kepada Kompas.com, belum lama ini.
Harga baru Satria F150 ada di angka Rp 25.360.000 (OTR Jakarta). Untuk harga bekasnya, tahun produksi 2016, ada di kisaran Rp 7 jutaan hingga Rp 8 jutaan.
Darwin Danubrata, dari diler motor bekas Songsi Motor, di bilangan Jagakarsa, Jakarta Selatan, mengatakan, dari semua model Honda yang ada di pasar harga Sonic 150 termasuk rendah.
"Motor sport Honda yang harganya anjlok itu Sonic 150R. Kalau yang lain, cenderung masih normal," ujar Darwin.
Saat ini, harga Sonic 150R paling tinggi Rp 23.850.000 (OTR Jakarta). Sementara harga bekasnya, sudah ada di kisaran Rp 10 jutaan untuk tahun produksi 2016.
https://otomotif.kompas.com/read/2020/09/28/081200515/duel-satria-f150-dan-sonic-150r-di-bursa-motor-bekas