Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mau Pakai Mobil Toyota? Enggak Harus Beli, Ada Cara Ini

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu kendala yang sering dialami oleh masyarakat saat akan membeli mobil adalah persoalan cicilan atau down payment. Hal itu wajar, sebab harga mobil tidak murah.

Berkaca dari hal tersebut, melalui gelar Indonesia Otomotif Online Festival (IOOF) 2020, PT Toyota Astra Motor (TAM) memberikan Total Solution Mobility sebagai bentuk pelayanan Toyota secara keseluruhan kepada pelanggan yang meliputi layanan purnajual hingga program penjualan.

Total Solution Mobility sendiri tidak hanya menyediakan produk mobil, namun juga one stop hopping include after sales dan solusi-solusi lainnya seperti KINTO ONE.

KINTO ONE sendiri merupakan layanan berlangganan mobil baru Toyota yang diluncurkan oleh PT Toyota Astra Financial Sevice (TAF).

“Kalau jaman dulu, ada dua pilihan saat beli mobil yaitu cash atau kredit. Namun sekarang, terutama di masa pandemi seperti ini, masyarakat tidak perlu membeli kendaraan, tapi bisa menggunakan mobil Toyota setiap hari dengan cara berlangganan,” ujar Interactive Departement Head PT Toyota Astra Motor (TAM), Dimas Aska, di acara bincang-bincang IOOF 2020, Rabu (26/8/2020).

Dimas menjelaskan, dengan membayar biaya berlangganan setiap bulannya, pelanggan dapat mengendarai mobil yang mereka suka layaknya mengendarai kendaraan pribadi.

“Biaya berlangganan tersebut sudah meliputi biaya lainnya seperti perawatan, asuransi, pajak kendaraan, dan sebagainya. Pilihan mobilnya pun beragam, bahkan pelanggan bisa memilih plat yang diinginkan (ganjil atau genap),” tuturnya.

Tidak hanya itu, untuk mewujudkan Total Solution in Mobility, Toyota juga menghadirkan program Deal Cermat. Menggunakan mekanisme pembiayaan baloon payment, program Deal Cermat bisa menekan biaya cicilan per bulan jauh lebih rendah sekitar 30 persen.

Jika konsumen membeli Toyota Rush di IOOF 2020 menggunakan Deal Cermat di tenor 3 tahun, maka hanya membayar cicilan mulai Rp 4 jutaan, dibandingkan cicilan normal sebesar Rp 6,8 juta.

“Program ini menjawab kebutuhan konsumen yang membutuhkan cicilan ringan. Semua benefitnya disesuaikan dengan tagline Deal Cermat yaitu solusi hemat, mudah, tenang,” ucapnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/27/154200415/mau-pakai-mobil-toyota-enggak-harus-beli-ada-cara-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke