Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ratusan Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta, Contraflow di Cikampek Dihentikan

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat, 167.414 kendaraan meninggalkan Jakarta menuju arah timur, barat, dan selatan pada H-3 libur panjang HUT ke-75 Republik Indonesia, Jumat (14/8/2020).

Volume lalu lintas pada H-3 yang meninggalkan Jakarta naik 36 persen dibandingkan dengan kondisi normal. Untuk distribusi dari ketiga arah tersebut, mayoritas sebanyak 49,79 persen menuju arah timur, 28,42 persen barat, dan sisanya 21,79 persen arah selatan.

Lalu lintas meninggalkan Jakarta untuk arah timur yakni melalui Gerbang Tol Cikampek Utama untuk menuju Tol Trans-Jawa serta Gerbang Tol Kalihurip Utama yang merupakan akses ke Cipularang.

Pada Gerbang Tol Cikampek Utama, tercatat 45.104 kendaraan meninggalkan Jakarta, atau naik 62,0 persen dari kondisi normal. Sementara itu, di Tol Kalihurip Utama mencapai 38.250 kendaraan yang meninggalkan Jakarta atau naik 49,1 persen dari kondisi normal.

Total kendaraan dari Jakarta menuju arah timur dari kedua gerbang tol tersebut adalah 83.354 kendaraan, atau 55,8 persen dari kondisi normal.

Sementara dari arah barat menuju Gerabng Tol Cikupa via Tol Merak-Tangerang sebanyak 47.576 kendaraan, naik 18,5 persen dari kondisi normal. Untuk arah selatan atau Gerbang Tol Ciawi sebesar 36.484 kendaraan, meningkat 24,0 persen dari kondisi normal.

Untuk status kondisi lalu lintas saat ini di Tol Jakarta-Cikampek diklaim sudah ramai lancar. Rekayasa lalu lintas contraflow dari Km 53 sampai Km 61 sudah dihentikan sejak pukul 14.17 WIB.

Jasa Marga mengimbau kepada semua pengguna jalan agar memastikan kendaraan dalam kondisi prima, saldo uang elektronik cukup, mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan, serta membawa bekal untuk menghindari kerumunan dan kepadatan di rest area.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/15/173122715/ratusan-ribu-kendaraan-tinggalkan-jakarta-contraflow-di-cikampek-dihentikan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke