Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selain Pendingin Kabin, AC Mobil Punya Fungsi Lain Saat Hujan

JAKARTA, KOMPAS.com- Air Conditioner (AC) pada mobil tidak hanya berfungsi untuk menjaga suhu udara di dalam kabin agar tetap sejuk dan nyaman.

Ada fungsi lain dari pendingin kabin mobil ini yakni sebagai penghilang embun saat berkendara di bawah guyuran hujan.

Adanya perbedaan suhu di luar dan di dalam kabin menjadikan butiran air menempel pada kaca bagian dalam.

Keberadaan embun tersebut jika tidak dihilangkan tentunya akan mengganggu visibilitas pengemudi saat berkendara.

Dan salah satu cara untuk menghilangkannya adalah dengan menyalakan penyejuk kabin agar suhu di dalam kabin bisa sesuai dengan di luar kabin.

Dealer Technical Support Dept Head PT Toyota Astra Motor (TAM) Didi Ahadi mengatakan, saat hujan sebaiknya AC tetap dinyalakan.

Ini untuk menghilangkan embun yang ada pada kaca sehingga jarak pandang pengemudi bisa lebih bagus.

“Biasanya orang akan mematikan AC agar tidak dingin, padahal hal itu membuat kaca menjadi berembun,” ujar Didi kepada Kompas.com beberapa waktu lalu.

Saat menyalakan AC, Didi menyarankan, tidak perlu sampai full tetapi cukup berkisar 23 derajat celcius saja.

Dengan suhu tersebut sudah bisa untuk menghilangkan embun yang ada pada kaca, terutama bagian depan agar tidak mengganggu pandangan pengemudi.

“Menurut saya kipas paling kecil, dengan suhu sekitar 23 derajat celcius, sudah cukup aman tidak terlalu dingin dan tidak bikin embun,” katanya.

Tapi, lanjutnya, jika masih dingin bisa dengan membuka sedikit kaca. Terutama untuk mobil yang menggunakan talang airnya.

“Asalkan tidak terlalu besar membukanya, air tidak akan masuk kabin,” tuturnya.

Hal yang sama diungkapkan oleh Service Head Auto2000 Bekasi Sapta Agung Nugraha. Sapta Agung mengatakan, embun yang ada di kaca bagian dalam kabin disebabkan karena adanya perbedaan suhu antara di dalam dan di luar.

“Embun muncul karena temperatur suhu di dalam kabin lebih hangat dibandingkan di luar. Oleh sebab itu, agar suhu di dalam kabin tetap lebih dingin, cara yang harus dilakukan adalah dengan menyalakan AC, namun tidak dalam posisi full,” ucapnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/15/090200215/selain-pendingin-kabin-ac-mobil-punya-fungsi-lain-saat-hujan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke