Menariknya, media Thailand juga menyebut bahwa sebelum meluncur di negaranya, generasi baru PCX yang bakal naik kapasitas jadi 157cc tersebut bakal lebih dulu meluncur di Indonesia, September mendatang.
Belum ada konfirmasi soal jadwal peluncuran All New PCX 157. Media Thailand juga tidak mengutip sumber. Tapi dari gelagatnya, proyek baru ini diyakini benar dan memang Honda butuh menyegarkan PCX.
Alasannya ialah dominasi Nmax yang belum bisa dibendung. Apalagi Nmax generasi baru sudah meluncur di Indonesia dan menyusul negara lain pada akhir tahun lalu, dan mulai dijual awal tahun.
Belum ada konfirmasi soal rincian teknis. Tapi merujuk pemberitaan sebelumnya, generasi baru PCX akan mengusung mesin baru eSP 157cc dengan jumlah empat katup dari sebelumnya hanya dua katup.
Jika benar mesin baru tersebut bakal lebih responsif, maka Honda tampak serius membenahi PCX 150 yang diprotes soal mesin "geredek" bahkan akhirnya sempat menghubungi sejumlah konsumen untuk perbaikan massal di Indonesia tahun lalu.
Ubahan lainnya yaitu menggunakan rangka eSAF yang sudah diterapkan di Genio dan Beat. Desain rangka ini diklaim lebih ringan dan kuat. Pada Genio dan BeAT bahkan lebih ringan 8 persen dari rangka sebelumnya.
https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/10/072200315/rumors-generasi-baru-honda-pcx-siap-meluncur-di-indonesia