Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Operasikan Mobil Transmisi Matik Cukup Pakai Satu Kaki

JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil transmisi matik dibuat agar lebih praktis. Untuk kota besar yang macet, mobil matik disukai karena tidak perlu injak kopling sehingga kerja kaki lebih ringan.

Karena tidak ada pedal kopling, praktis mobil matik hanya memiliki dua pedal, yakni pedal gas dan rem. Meski begitu, hal ini bisa jadi peluang bahaya bagi pengemudi yang biasa menggunakan kedua kaki.

Training Director The Real Driving Center (RDC) Marcell Kurniawan, mengatakan saat mengemudikan mobil, posisi kaki yang benar adalah kaki kanan saja yang bekerja untuk mengontrol rem dan gas.

"Beranjak pada kaki di mobil manual, di mana kaki kanan mengoprasikan pedal gas dan rem, sementara kaki kiri di pedal kopling," kata Marcell kepada Kompas.com, belum lama ini.

Marcell mengatakan, mengendalikan mobil matik cukup pakai kaki kanan karena lebih aman. Apabila pakai dua kaki, maka ada kemungkinan saat mengerem kaki kanan masih bisa

"Jika kaki kiri sudah memiliki kebiasaan untuk menginjak dengan cepat seperti menginjak kopling, maka berbahaya bila kaki kiri di rem," katanya.

“Bisa saja kita menginjak pedal rem seperti kita menginjak pedal kopling, sehingga menyebabkan mobil berhenti mendadak dan mengalami tabrak belakang,” kata Marcell.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/07/22/142200015/operasikan-mobil-transmisi-matik-cukup-pakai-satu-kaki

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke