Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Benelli Akan Luncurkan Motor 250 cc V-Twin di Indonesian Custom Show

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasar motor 250 cc akan diramaikan lagi oleh PT Benelli Motor Indonesia (BMI). Melihat kesuksesan Patagonian Eagle 250, Benelli akan meluncurkan sepeda motor 250 cc dengan konfigurasi mesin V-Twin.

Konfigurasi mesin V-Twin banyak diaplikasikan pada motor gede (moge), khususnya Harley-Davidson. Namun, Benelli juga berani untuk menggunakannya pada motor berkapasitas 250 cc.

Bukan hanya konfigurasi mesinnya saja yang jarang ditemukan pada motor 250 cc. Untuk penerus putaran mesin ke roda, motor ini nantinya juga tidak menggunakan rantai seperti motor pada umumnya, melainkan belt, seperti pada Harley-Davidson.

"Saya sudah punya rencana untuk meluncurkannya di event yang setingkat nasional, yaitu Indonesian Custom Show di Jogja," ujar Steven, saat dihubungi Kompas.com, belum lama ini.

Indonesian Custom Show rencananya akan digelar pada 15-16 Agustus 2020 di JEC, Yogyakarta. Meski demikian, Steven mengaku masih khawatir karena pandemi ini jadi diundur jadwal acara tersebut.

"Saya tidak mau peluncurannya secara virtual, karena saya orangnya masih konservatif. Sebab, saya berpendapat orang itu 'Seeing to Believe'," kata Steven.

Steven menambahkan, dirinya ingin agar orang-orang melihat langsung dan mencoba motor 250 cc tersebut yang menggunakan konfigurasi V-Twin tersebut.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/07/01/172152315/benelli-akan-luncurkan-motor-250-cc-v-twin-di-indonesian-custom-show

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke