YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Program pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis kepada pemohon yang berulang tahun pada 1 Juli, masih menunggu petunjuk resmi dari Kapolri.
Saat ini sejumlah persiapan pelaksanaan program yang diadakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Bhayangkara itu masih terus dilakukan.
Rencananya, program tersebut akan berlaku dan diadakan serentak di seluruh Indonesia pada 1 Juli 2020.
Dirlantas Polda Daerah Istimewa Yogyakarta Kombes Pol I Made Agus Prasatya mengatakan, untuk pelaksanaan program tersebut masih menunggu petunjuk dan arahan (Jukrah) resmi.
“Belum ada Jukrah resminya (terkait waktu pelaksanaannya),” ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (13/6/2020).
I Made Agus tidak menampik jika ada program pembuatan SIM tanpa dipungut biaya Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) tersebut.
Termasuk menyebutkan salah syarat utamanya adalah pemohon yang berulang tahun pada 1 Juli bertepatan dengan Hari Bhayangkara.
“Iya yang berulang tahun 1 Juli, tapi untuk mekanismenya nanti diserahkan kepada Polres masing-masing, di Polda DIY ada lima Polres,” ucapnya.
Dirlantas menambahkan, pembebasan biaya PNBP ini tidak kemudian pemohon tidak membayarnya.
“PNBP tetap membayar, tetapi yang membayar adalah sponsor atau pihak ketiga dan bukan pemohon pembuat SIM,” katanya.
Pada kesempatan berbeda, Kasubdit Regident Ditlantas Polda Jawa Timur (Jatim) AKBP Adhitya Panji mengatakan, nantinya pemohon SIM gratis ini akan dibatasi jumlahnya.
Selain itu, para pemohon juga wajib melakukan pendaftaran sebelum pelaksanaan pembuatan SIM.
“Jadi nanti ada pembatasan kuota, kalau tidak dibatasi kan jumlahnya kemungkinan banyak. Takutnya bisa membludak, nanti juga harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu,” katanya.
Tetapi, saat ditanya kapan waktu pendaftaran pembuatan SIM gratis akan dibuka Adhitya mengatakan, pihaknya belum bisa memastikannya.
“Saat ini kami masih melakukan persiapan, kemungkinan dua minggu sebelum pelaksanaan atau 1 Juli,” katanya.
Para pemohon SIM gratis ini nantinya akan tetap harus membayar untuk sejumlah persyaratan.
Seperti membayar biaya tes kesehatan KIR dan juga tes psikologi.
https://otomotif.kompas.com/read/2020/06/14/070200715/program-pembuatan-sim-gratis-berlangsung-1-juli-2020