MISANO, KOMPAS.com - Balap virtual MotoGP seri keempat kembali berlangsung, Minggu (17/5/2020). Bertempat di Sirkuit Misano, Italia, Alex Marquez menjadi kampiun setelah mengalahkan sang kakak, Marc Marquez.
Alex mengalahkan Marc di tikungan akhir. Hasil akhir membuat Alex dan Marc Marquez di podium pertama dan kedua, disusul tuan rumah Valentino Rossi di posisi ketiga, yang merupakan kali pertama dia podium.
Balapan virtual kali ini dimeriahkan 11 pebalap. Melahap sembilan lap atau setara 35 persen dari balapan sesungguhnya.
Rossi yang baru pertama kali podium di gim balap tersebut sangat senang. Dia kemudian memposting sedang memangku piala asli Misano yang pernah dimenankan sebagai selebrasi menang di home race.
Adapun buat Alex Marquez, kemenangan di Misano merupakan kemenangan kedua setelah Mugello, yang mana dia menang dengan bocoran setingan dari pebalap MotoGP eSport Rider (Moe) asal Indonesia, Putut Maulana.
"Kemenangan virtual kedua dan penyelesaian satu-dua dari @hrc_motogp! Pertempuran sampai sudut terakhir! ???? @marcmarquez93," tulis Alex yang juga mention sang kakak.
https://otomotif.kompas.com/read/2020/05/18/084200715/alex-marquez-kampiun-jegal-sang-kakak-di-balap-virtual-motogp-misano