JAKARTA, KOMPAS.com - Maruti Suzuki resmi menampilkan Ignis facelift 2020 di India Auto Expo 2020. Mobil yang bermain di kelas perkotaan ini hadir dengan tampilan yang lebih segar berkat adanya aplikasi kosmetik baru.
Melansir dari Indianautosblog, Sabtu (8/2/2020), Suzuki memberikan sentuhan penyegaran pada Ignis mulai dari sektor visual sampai interior.
Pada tampilan depan, perubahan paling besar terlihat dari desain gril baru dengan motif U. Model bemper depan juga ikut dirombak lebih dinamis, serta diikuti dengan skid plate dan rumah lampu kabut baru dengan kelir hitam.
Perubahan tersebut tak lepas menjadi salah satu upaya Suzuki untuk menonjolkan kesan sport utility vehicle (SUV) pada Ignis.
Namun, peremajaan yang dilakukan Suzuki terasa tanggung, pasalnya sektor kaki-kaki masih sama dengan model sebelumnya, yakni menggunakan pelek 15 inci dengan warna gelap.
Sementara bemper belakang, dibuat lebih tebal dengan paduan warna serupa dengan skid plate-nya.
Masuk ke bagian interior, lagi-lagi Suzuki juga tak memberikan banyak penyegaran yang signifikan. Perubahan paling utama yang dilakukan adalah mengganti lapisan jok dengan motif baru.
Sementara untuk memberikan sarana hiburan yang maksimal, Suzuki juga mengaplikai layar sentuh SmartPlay Studio 7 inci. Perangkat tersebut memiliki beberapa fitur unggulan, mulai dari navigasi real time, Apple CarPlar, serta Android Auto.
Untuk mesin, masih sama dengan menggunakan tipe K12M berkubikasi 1.200 cc. Suzuki menawarkan Ignis baru dengan dua tema, yaki Acropolis dan Scorcher, begitu juga dengan kelirnya, yakni Lucent Orange dan Turquise Blue, dan tiga pilihan warna dual-tone, Nexa Blue-Black, Black-Nexa blue, dan Lucent Orange-Black.
Sementara harga, belum ada pengumuman resmi dari Maruti Suzuki, namun demikian pemesanan unit sudah bisa dilakukan di diler-diler Suzuki yang tersebar di India.
https://otomotif.kompas.com/read/2020/02/09/082200015/suzuki-ignis-bersolek-jadi-lebih-sporty