Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menguji Performa Suspensi SUV BMW Seharga Rp 739 Juta

Hal tersebut bisa jadi karena efek penggunaan adaptive suspension pada X1sDrive 18i xLine.

Pemilihan run flat tyre ukuran 225/50/18 memiliki andil untuk memberikan kenyamanan saat berkendara.

Profil ban yang tebal (50) memberi kontribusi entakan yang empuk saat melintasi jalan rusak atau berlubang.

BMW mampu memberikan kompromi pas antara suspensi dengan pemilihan ban. Sebisa mungkin terasa nyaman namun masih lincah untuk bermanuver.

Apalagi ada mode pengendalian Sport, selain respon setir terasa berat, suspensi juga berubah agak kaku. Efeknya mampu memberikan sensasi manuver yang sporty, tentunya untuk segmen SUV.

Bahkan saat melakukan aksi zig-zag/slalom, mobil masih bisa dikontrol meski masih terasa ada pergeseran body.

Saat menemukan kondisi pengendaraan yang ekstrem bahkan ketika tergologn liar, mobil masih bisa dikendalikan karena adanya kontrol stabilitas.

Distribusi rem akan dikondisikan untuk mengembalikan stabilitas mobil agar tetap medapat daya cengkram yang baik dan bisa terkontrol.

Ada sedikit catatan, nikmatnya berkendara X1 hanya bisa dirasakan bagi mereka yang memang terbiasa mengemudikan SUV.

Bagi mereka yang baru saja merasakan SUV, rasanya akan beranggapan bahwa suspensinya agak keras. Apalagi kalau dibanding MPV atau bahkan sedan.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/01/07/180336515/menguji-performa-suspensi-suv-bmw-seharga-rp-739-juta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke