Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rem Blong Jangan Langsung Panik, Ini Solusinya

 

JAKARTA, KOMPAS.com- Menyambut liburan banyak masyarakat yang memilih menggunakan kendaraan pribadi untuk berwisata. Tetapi, sebelum menggunakan kendaraan pribadi tidak ada salahnya untuk memastikan kondisi mobil tersebut.

Salah satu bagian yang tidak boleh dilupakan adalah, sistem pengereman. Sistem pengereman pada sebuah mobil menjadi bagian yang wajib prima.

Jika sampai terjadi kerusakan pada sistem pengereman, maka akibatnya bisa fatal. Kecelakaan pun bisa saja terjadi, lebih parahnya kecelakaan selain bisa membahayakan diri sendiri serta orang lain.

Maka dari itu, piranti rem mobil juga harus dilakukan perawatan secara rutin agar bisa berfungsi dengan maksimal. Mulai dari minyak, selang, booster, kampas dan juga bagian lainnya.

Tetapi, jika anda mengalami kejadian rem blong yang utama adalah tidak panik. Bersikaplah tenang dan berusaha mengendalikan laju mobil dengan sebaiknya.

Carilah tempat aman yang sekiranya bisa untuk menghentikan laju mobil. Marcell Kurniawan, Training Director The Real Driving Center mengungkapkan, mengatasi masalah rem blong gampang-gampang susah.

“Selain jangan panik, bisa juga dengan mencoba menginjak pedal rem lagi karena kemungkinan rem mengalami vapor locking atau ada uap air,” terangnya belum lama ini.

Selain itu, Marcell menambahkan, pengemudi juga bisa melakukan engine brake secara bertahap. Yakni dengan cara menurunkan transmisi sehingga kecepatan mobil menjadi menurun.

"Jika mobil masih jalan juga, coba untuk menggesekkan mobil ke pembatas jalan atau apabila ada jalur penyelamat bisa digunakan," ucapnya.

Dia menambahkan, selama ini kasus mobil penumpang yang mengalami rem blong, boleh dikatakan jarang terjadi. Terlebih, kendaraan yang dirawat rutin di bengkel resmi.

“Kebocoran pada sistem rem hidrolis bisa terjadi karena faktor usia komponen. Ketimbang mobil penumpang, rem blong lebih umum terjadi pada kendaraan komersial seperti truk atau bus yang dipaksa kerja terus-terusan tanpa diperhatikan kesehatan komponennya,” ujarnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/12/18/172400415/rem-blong-jangan-langsung-panik-ini-solusinya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke