Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Libur Akhir Tahun, Masyarakat Beralih ke Transportasi Darat

JAKARTA, KOMPAS.com - Meningkatnya infrastruktur jalan membuat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi banyak masyarakat yang beralih ke moda transportasi darat, terutama menjelang masa libur Natal dan tahun baru (Nataru).

Menurut Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub, prediksi tersebut bisa terlihat dari adanya indikasi penurunan penumpang pesawat pada musim liburan akhir tahun ini.

"Sekarang jalan makin bagus, jalur kereta juga baik infrastrukturnya. Barangkali sebagian masyarakat ada yang pindah transportasi, jadi meski harga tiket pesawat juga sudah tak terlalu mahal, tetap terlihat ada penurunan penumpang musim ini," kata Polana di Kantor Kemenhub, Jakarta Pusat, Senin (9/12/2019).

Berdasarkan data sementara, Polana memprediksi penumpang pesawat pada musim libur Natal dan tahun baru saat ini mencapai 5.207.088 penumpang. Jumlah tersebut mengalami penurunan 8,4 persen dibandingkan periode yang sama pada 2018.

Lebih lanjut Polana menjelaskan bahwa khusus pada saat momen liburan akhir tahun, umumnya masyarakat lebih ingin berlibur, tak seperti saat Lebaran yang lebih cenderung mudik.

Karena itu, kebanyakan masyarakat lebih memilih moda transportasi darat, paling utama seperti mobil pribadi karena bisa membawa keluarga untuk jalan-jalan berlibur.

"Kalau pakai mobil di jalan darat bisa lebih guyub, momennya juga lebih ke liburan dan lebih efisien lagi naik mobil bersama-sama," ujar Polana.

Hal senada juga diungkapkan oleh Kepala Badan Penelitian dan Pegembangan (Balitbang) Kemenhub Sugihardjo. Menurut dia, Kemenhub telah memprediksikan jumlah penumpang angkutan saat musim liburan Natal dan tahun baru mencapai 16,41 juta untuk lima jenis moda transportasi.

Namun, dari jumlah tersebut, paling mendominasi memang angkutan darat dengan prediksi sekitar 60 persen dari semua moda darat atau jalan. Mulai dari kereta api, bus umum, bus pariwisata, mobil rental, mobil pribadi, sampai sepeda motor.

"Untuk musim mudik Natal dan tahun baru sekarang, saya pikir yang perlu diantisipasi adalah sektor perhubungan darat karena mendominasi dari moda darat. Untuk pergerakannya, dari semua moda paling besar di Pulau Jawa sampai 70 persen, lalu di Sumatera, dan lainnya," kata Sugihardjo.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/12/10/094200915/libur-akhir-tahun-masyarakat-beralih-ke-transportasi-darat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke