Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nostalgia Motor 2-Tak Yamaha TZM 150 yang Langka di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Pada pertengahan tahun '90-an, Yamaha meluncurkan TZM 150 yang pada saat itu cukup membuat gempar segmen motor sport. Dengan bodi full fairing, motor 2-tak ini menjadi lawan sepadan para kompetitor sekelasnya.

TZM 150 diproduksi pada rentang 1996-1998. Motor ini masuk ke Indonesia dengan status CBU, dibawa oleh PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI). Penjualannya harus terhenti karena krisis moneter (krismon).

"Tahun yang salah keluar produk premium di Indonesia. Sebab, dulu saingannya di Indonesia untuk kelas 150 cc pada saat itu cuma ada tiga, yakni Suzuki RGR 150, Kawasaki Ninja 150, dan NSR 150 R," ujar Ricky Mahendra, pemilik TZM 150, sejak tahun 2010 sampai sekarang.

Ricky menambahkan, di awal kemunculannya, harga TZM 150 sekitar Rp 14 jutaan. Sementara kompetitornya, dibanderol jauh lebih murah, seperti RGR 150 di kisaran Rp 8 jutaan, Ninja 150 Rp 9 jutaan, dan NSR 150 Rp 11 jutaan.

"Setelah TZM 150 keluar, tak lama kemudian krismon. Harga dari Rp 14 jutaan naik menjadi Rp 16 jutaan, naik lagi jadi Rp 18 jutaan. Terus naik, dan terakhir di angka Rp 24 jutaan. Di tahun itu, saat krismon, jadinya tidak ada yang beli, akhirnya penjualan dihentikan," kata Ricky.

Meski begitu, Ricky mengatakan, TZM 150 yang menawarkan teknologi paling canggih pada masa itu. Motor 2-tak berpendingin cairan ini dibekali dengan YPVS (Yamaha Power Valve System).

YPVS merupakan teknologi yang mengatur buka tutup katup di lubang buang secara elektrik. Sehingga, sisa gas buang bisa diolah kembali dan menghasilkan tenaga bagi mesin.

Mesin TZM 150 yang dilengkapi dengan transmisi 6 percepatan ini mampu mengeluarkan tenaga sebesar 35,3 tk pada 10.500 rpm dan torsi maksimal mencapai 25 Nm pada 9.500 rpm.

Sistem karburasi pada TZM 150 juga yang paling mutakhir pada masa itu. Karburatornya menggunakan Mikuni VM30SS dengan power jet nozzle yang bertugas untuk memberikan semprotan uap bahan bakar pada kondisi tertentu. Sehingga, tenaga yang dikeluarkan mesin tidak putus, mulai dari putaran bawah hingga putaran atas.

Dengan status CBU dan kurang dari setahun dipasarkan, membuat TZM 150 di Indonesia menjadi motor yang cukup langka. Sebab, populasinya bisa dibilang sangat sedikit.

"Total penjualan sepertinya hanya sekitar 290-an unit, yang jelas tidak sampai 300 unit," ujar Ricky.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/12/06/090200915/nostalgia-motor-2-tak-yamaha-tzm-150-yang-langka-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke