Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

New Lexus RX 300 Goda Konglomerat Indonesia, Harga Rp 1,4 M

JAKARTA, KOMPAS.com – Lexus Indonesia, lewat keterangan resminya mengumumkan peluncuran terbaru The New Lexus RX 300. Kini tampilan baru dari RX 300 lebih mengesankan sebuah SUV yang mewah dan elegan, namun tetap terlihat gagah.

RX 300 terbaru terdiri dari dua varian, Luxury dan F SPORT, yang berbeda pada desain grille-nya untuk tipe Luxury. Sementara pada versi F SPORT tetap mempertahankan desain sporty honeycomb.

General Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtadjaja menyebutkan bahwa The New Lexus RX 300 Series dihargai Rp 1,4 miliar.

“Lexus dengan bangga mempersembahkan The New Lexus RX 300 Series. The most favorite Luxury SUV yang mengedepankan takumi craftsmanship dan imaginative technology yang memberikan sensasi experience amazing bagi para penggunanya” ujar Adrian dalam keterangan resmi (19/11/2019).

Lampu depan menggunakan 3 LED Headlights with sequential turn signals khas Lexus yang didesain lebih tajam.

Terinspirasi dari model flagship Lexus LS, unit LED yang dipakai lebih kecil dan transisi sequential turn signals kini lebih halus.

Terdapat dua warna eksterior baru Ice Ecru dan Terrane Khaki dengan velg 20 inci dengan desain directional khusus untuk varian Luxury.

The New Lexus RX juga dilengkapi fitur Touchless Power Back Door dengan sensor kick sensor untuk membuka bagasi dengan mudah.

Pada sisi hiburan, The New Lexus RX dilengkapi dengan sistem infotainment Apple Car Play dan Android Auto yang membantu konektivitas dengan Mobile Phone apapun milik pelanggan.

Keseluruhan multimedia dapat dinikmati melalui 12.3-inch Center Touchscreen Display yang dimanjakan dengan sistem audio 15-speaker Mark Levinson.

Selain dengan tambahan teknologi touchscreen, pengendara juga dapat mengakses Lexus Touchpad yang terletak di konsol tengah, yang merupakan pembaharuan peran Remote Touch Interface model sebelumnya.

Dari sisi keselamatan, model baru ini sudah dilengkapi dengan Active Cornering Assist (ACA) untuk mengurangi understeer. Di samping itu, tak ketinggalan juga ada sistem monitor tekanan ban Tire Pressure Monitoring System.

Sebagai tambahan, dengan Friction Control Device (FCD) berkendara akan lebih minim vibrasi atau guncangan saat kecepatan tinggi serta lebih senyap dan empuk bahkan di jalanan buruk sekalipun.

Fitur ini juga ditunjang berkat sentuhan terbaru yang diberikan pada sistem suspensi dengan shock absorber dan brake control system baru.

“Kesibukan dan gaya hidup para konsumen mendorong pasar luxury menyediakan kendaraan yang aktif dan dinamis namun tetap nyaman dan stylish, hal tersebut didukung dengan inovasi Lexus di segmen SUV Crossover sebagai pioneer,” kata Adrian.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/11/19/153249015/new-lexus-rx-300-goda-konglomerat-indonesia-harga-rp-14-m

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke