MILAN, KOMPAS.com - Honda CRF1100L Africa Twin yang meluncur di EICMA 2019, dipastikan akan dijual di Indonesia oleh PT Astra Honda Motor (AHM).
Sebab, model itu sebagai pengganti CRF1000 Africa Twin yang sudah dipasarkan di pasar roda dua nasional sejak Februari 2017.
Informasi itu disampaikan langsung oleh GM Corporate Communication PT AHM Ahmad Muhibbuddin di sela-sela acara EICMA di Milan, Italia, Selasa (5/11/2019).
"Tetapi kapan waktunya akan diluncurkan di Indonesia belum tahu kapan. Kalau bicara pasti atau tidak, tentunya pasti karena model yang baru itu menggantikan yang versi lama," ucap pria yang akrab disapa Muhib.
CRF1000L Africa Twin sendiri di Indonesia dijual Rp 585.000.000 on the road DKI Jakarta. Sepeda motor bergaya adventure sport ini diimpor utuh dari Jepang, dan peminatnya diklaim cukup banyak.
"Penerimaannya cukup bagus sekali, karena merupkan motor yang dinantikan oleh konsumen. Per bulan rata-rata mencapi 2 unit," ujar Muhib.
CRF1100L Africa Twin
Secara keseluruhan, CRF1100L Africa Twin ini masih mengusung konsep Rally Dakar, namun ada ubahan pada bagian bodi yang lebih ramping, dan memiliki tampilang lebih agresif.
Tak hanya itu, bobot keseluruhan juga lebih ringan 5 kg, berkat revisi pada bagian frame yang kini menggunakan alumunium. Lengan ayun juga terbuat dari alumunium.
Beralih ke mesin, kini dibekali jantung pacu berkubikasi 1.084 cc naik dari 998 cc sehingga mampu menghasilkan tenaga 75 kW pada 7.500 rpm dan torsi maksimum 105 Nm pada 6.250 rpm.
Selanjutnya, motor petualang ini juga memiliki Multi Information Display (MID) 6.5-inch TFT yang sudah terkoneksi dengan Bluetooth, serta Apple CarPlay.
https://otomotif.kompas.com/read/2019/11/07/130100115/honda-crf1100l-africa-twin-pasti-dijual-di-indonesia