JAKARTA, KOMPAS.com – Rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat (DPR RI) telah menghasilkan lima pimpinan DPR periode 2019 – 2024. Kelima pimpinan DPR ini terpilih berdasarkan partai politik dengan jumlah kursi terbanyak.
Puan Maharani dari PDIP resmi ditetapkan menjadi ketua DPR RI. Sementara di jajaran wakil ketua diisi oleh Aziz Syamsudin dari Golkar, Sufmi Dasco dari Gerindra, Rachmat Gobel dari Nasdem, dan Ahmad Muhaimin Iskandar dari PKB.
Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Puan Maharani tercatat memiliki total 10 unit kendaraan dengan taksiran nilai Rp 1,530 miliat. Lantas, bagaimana dengan para wakilnya?
Azis Syamsudin
Azis sudah sejak 2004 menjadi anggota DPR dari partai Golkar, terakhir ia menjabat sebagai Ketua Komisi III atau komisi hukum DPR. Dalam LHKPN, total kekayaannya mencapai Rp 95 miliar.
Sementara untuk kendaraannya yang berjumlah 5 unit ditaksir mencapai Rp 2 miliar, hal ini berdasarkan laporan Azis terakhir pada 29 Maret 2019.
Mobil politikus Golkar ini di antaranya, yaitu Toyota Land Cruiser keluaran 2008 senilai Rp 710 juta, Kijang Innova tahun 2016 seharga Rp 250 juta, serta Alphard lansiran 2018 yang ditaksir Rp 800 juta.
Azis juga tercatat punya 2 unit sepeda motor, Honda Beat tahun 2018 senilai Rp 17 juta dan Harley-Davidson tahun 2003 yang diperkirakan Rp 170 juta.
Sufmi Dasco Ahmad
Partai Gerindra mengusulkan Dasco untuk menggantikan Fadli Zon yang menjabat Wakil Ketua DPR periode 2014 – 2019. Sebelumnya ia duduk di Komisi III yang membidangi hukum, keamanan, dan hak asasi manusia.
Total kekayaan Dasco yang tercatat dalam LHKPN mencapai Rp 32 miliar, sementara nilai taksiran dari 3 unit kendaraannya mencapai Rp 3,2 miliar.
Mobil-mobil yang dimilikinya antara lain sedan BMW keluaran 2014 senilai Rp 1,4 miliar, sedan Mercedes-Benz yang ditaksir Rp 1 miliaran, dan Toyota Vellfire tahun 2015 dengan perkiraan Rp 1 miliaran.
Rachmat Gobel
Rachmat Gobel sempat menjabat Menteri Perdagangan di kabinet Jokowi – Ma’ruf, namun hanya bertahan 10 bulan sampai akhirnya diganti oleh Thomas Lembong.
Ia juga dikenal sebagai pengusaha sukses, penerus takhta Panasonic Gobel Group yang sebelumnya bernama National Gobel dari ayahnya, Thayeb Mohammad Gobel.
Dalam LHKPN, harta kekayaan Gobel mencapai hampir Rp 420 miliar. Salah satu kendaraannya yang menarik adalah Toyota Century, mobil CBU (completely built up) lansiran 2007 ini ditaksir memiliki harga Rp 800 juta.
Ahmad Muhaimin Iskandar
Cak Imin, sapaan akrabnya, telah menjadi anggota DPR sejak 1999 atau pasca reformasi. Selama duduk di Senayan, ia pernah menjabat Wakil Ketua DPR hingga Wakil Ketua MPR. Ia juga pernah menjadi Menteri Tenaga Kerja di era Presiden SBY.
LHKPN mencatat harta kekayaan Muhaimin mencapai Rp 14,4 miliar, dengan total nilai kendaraan Rp 980 juta yang terdiri dari 3 unit mobil dan 1 unit sepeda motor.
Laporan tersebut menuliskan jika Cak Imin mempunyai Volvo lansiran 1998 seharga Rp 20 juta, sedan Mercedes-Benz keluaran 2009 dengan taksiran Rp 700 juta, dan Toyota Alphard tahun 2009 senilai Rp 250 juta yang ia dapatkan dari warisan.
Sedangkan untuk kendaraan roda dua, ia memiliki satu unit Piaggio tahun 2007 yang diperkirakan memiliki harga jual Rp 10 juta.
https://otomotif.kompas.com/read/2019/10/02/141836015/intip-koleksi-mobil-4-wakil-ketua-dpr-periode-2019-2024