TANGERANG, KOMPAS.com - Honda Monkey Z125 resmi meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. Motor ikonik itu dibanderol Rp 65 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.
Menjadi menarik, kendati harga Monkey tidak murah untuk motor 125 cc tapi jauh di bawah perkiraan. Adapun beberapa importir umum yang memasukkan Monkey dari luar negeri mematok harga jauh di atas itu.
Meluncur di GIIAS 2019, Monkey Z125 hadir dengan tiga varian warna yaitu Banana Yellow, Pearl Nebula Red dan Pearl Shining Black. Sayangnya warna biru yang sebetulnya ada di luar negeri tidak masuk Indonesia.
Wakil Eksekutif Presiden Direktur Astra Honda Motor, Johannes Loman, berharap hadirnya Monkey dapat menjadi salah satu kebanggaan terbaru bagi konsumen saat berkumpul dan berkendara bersama teman.
"Seiring berkembangnya komunitas pecinta motor sebagai bagian dari gaya hidup, Monkey akan menjadi pilihan bagi para pengendara yang menginginkan sepeda motor berdesain tak lekang oleh waktu," kata Loman, di stan AHM, GIIAS 2019, Kamis (18/7/2019).
Honda Monkey Z125 mengusung mesin silinder tunggal horizontal 4 percepatan SOHC 125cc berpendingin udara dengan diameter dan panjang langkah sebesar 52,4 x 57,9 dan perbandingan kompresi 9,3:1 menghasilkan 6,9kW dan torsi 11 Nm.
https://otomotif.kompas.com/read/2019/07/18/154720815/siapkan-rp-65-juta-buat-bawa-pulang-honda-monkey-dari-giias-2019