JAKARTA, KOMPAS.com - Pengguna sepeda motor yang sedang mencari helm model full face, bisa datang ke ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 di JCC, Senayan, Jakarta Selatan. Berbagai merek menawarkan promo menarik buat konsumen.
Paling penting, harga yang ditawarkan sedikit lebih murah dibandingkan beli di toko di luar pameran. Belum lagi, mereknya pun beragam, mulai pabrikan lokal hingga luar negeri seperti Nolan, AGV, Arai dan lain sebagainya.
Berikut daftar promo helm di IMOS, berdasarkan pantuan Kompas.com di lokasi pameran:
- Helm RSV
Model FF500 dijual Rp 600.000 dari Rp 650.000. Bahkan ada paket bundling dark/iridium visor dari Rp 1.035.000 menjadi 650.000.
Model FFZero dijual Rp 400.000 dan Rp 450.000. Paket bundlingnya dari Rp 835.000 menjadi Rp 450.000.
- Helm MDS
Beragam tipe helm MDS untuk model Full Face dijual Rp 300.000-an hingga Rp 460.000. Banderol tersebut hanya untuk pameran IMOS 2018 saja.
- Helm KYT dan INK
Helm KYT untuk model full face dijual mulai Rp 450.000 hingga di atas Rp 500.000.
Sama seperti KYT, INK CL-Max dijual Rp 480.000. Harga tersebut diklaim lebih murah dari harga di toko.
- Suomy, AGV, dan Nolan
Ketiga merek tersebut juga menawarkan promo yang sama buat konsumen yang membeli di IMOS 2018. Helm AGV dari Rp 2,4 juta sampai Rp 14 juta, Suomy Rp 4 juta hingga Rp 8 juta, dan Nolan dari Rp 3 jutaan menjadi Rp 2.250.000.
https://otomotif.kompas.com/read/2018/11/03/090642415/daftar-promo-helm-full-face-di-imos-2018