Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Honda Masih Simpan Generasi Terbaru Mobilio

JAKARTA, KOMPAS.com - Pamor Honda Mobilio terus merosot setelah hadir pendatang baru seperti Mitsubishi Xpander dan Wuling Confero. Sepanjang semester 1/2018 berdasarkan data wholesales Gaikindo, hanya terjual 11.718 unit atau menduduki peringkat kelima.

Jika melihat dari siklus perubahan model pada umumnya, Mobilio memang sudah seharusnya ganti penampilan. Ubahan itu bisa menjadi pemikat masyarakat agar dari sisi penjualan menjadi lebih baik dari sekarang ini.

Lantas, bagaimana persiapan generasi terbaru Mobilio untuk menandingi pendatang baru seperti Xpander atau pemain lama?

Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Jonfis Fandy mengatakan bahwa untuk sekarang ini belum ada generasi terbaru dari Mobilio.

"Generasi baru Mobilio belum ada. Kita lihat saja tahun depan, untuk saat ini belum ada," ujar Jonfis usai peresmian diler Honda ke-149 di kawasan Bekasi, Jawa Barat, belum lama ini.

Jonfis mengakui, bahwa persaingan di segmen mobil sejuta umat itu sedang dikuasai oleh pendatang baru. Tetapi, kondisi itu dinilai wajar, mengingat Mobilio pun pernah mengalami hal yang serupa.

"Dulu juga Mobilio seperti itu, tetapi yang menjadi permasalahannya, tidak semuanya bulan madu terus menerus," ucap Jonfis.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/10/12/190200115/honda-masih-simpan-generasi-terbaru-mobilio

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke