Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ragam dan Kenaikan Harga Motor Sport 150 cc di Agustus 2018

JAKARTA, KOMPAS.com - Melewati pertengahan tahun, segmen sepeda motor sport 150 cc mulai diramaikan dengan pembaruan yang dibawa para produsen. Mulai dari model terbaru sampai perubahan kecil untuk meningkatkan minat pecinta motor sport di kelas ini.

Agustus ditandai dengan kehadiran motor baru dari Suzuki yakni Bandit. Mengusung mesin 150 cc yang sama dengan GSX-150 series, motor ini ditujukan untuk pengguna yang menginginkan motor bergaya sport touring.

Tapi, Suzuki belum mengumumkan harga resmi untuk produk terbarunya ini. Suzuki berharap dapat memberitahukan harga Bandit pada saat perkenalan resmi motor tersebut beberapa waktu ke depan.

Pembaruan juga dilakukan Yamaha dengan produk All New Vixion dan All New Vixion R. Tercatat warna diberikan untuk motor naked sport ini seperti Matte Red, Matte Blue, Matte Grey, Metallic Black, Metallic Yellow dan Red Black. All New Vixion dibanderol Rp 26,5 juta dan All New Vixion R dibanderol Rp 29,5 juta.

Untuk harga di segmen sport 150 cc, pembaruan harga meliputi produk Honda CB150R yang mendapatkan penambahan warna baru yakni SE Racing Red dan SE Fury Mat Red seharga Rp 27,850 juta. Untuk harga varian standar pun dibandingkan harga lama Rp 26,375 juta menjadi 26,750 juta.

Yamaha juga tercatat mengalami kenaikan. Pada model Vixion terbaru kenaikan mulai Rp 200.000 sampai Rp 250.000. Kemudian, R15 juga naik Rp 100.000. Kawasaki pun juga menaikkan harga model sport 125 cc sampai 175 cc, antara Rp 200.000 sampai Rp 300.000.

Simak daftar motor sport 150 cc di bulan Agustus 2018:

Honda
Mega Pro FI Rp. 22.075.000
Sonic 150R Standar Rp. 22.250.000
Sonic 150R (New Racing Red) Rp. 22.650.000
CB150R StreetFire – SE Honda Racing Red Rp. 27.850.000
CB150R StreetFire – SE Fury Mat Red Rp. 27.850.000
CB150R StreetFire – SE Raptor Mat Rp. 27.850.000
CB150R StreetFire - STD Wild Black Rp. 26.750.000
CB150R StreetFire - STD Macho Black Rp. 26.750.000
CBR150R Standar Rp. 33.600.000
CBR150R Red Rp. 34.300.000
CBR150R Repsol Rp. 34.500.000
CB150 Verza Spoke Rp. 19.300.000
CB150 Verza CW Rp. 19.950.000

Yamaha
ALL NEW VIXION YAMAHA MOVISTAR Rp 27,200,000
ALL NEW VIXION Rp 26,500,000
ALL NEW VIXION R Rp 29,500,000
XABRE NEW COLOR Rp. 30.700.000
ALL NEW BYSON FI Rp. 22.950.000
ALL NEW R15 YAMAHA MOVISTAR Rp 35,900,000
ALL NEW R15 Rp 35,300,000

Suzuki
All New Satria F150 Blackfire Rp 22.800.000
All New Satria F150 Motogp Rp 22.800.000
All New Satria F150 Black Predator Rp 22.950.000
All New Satria F150 Rp 22.500.000
GSX-R150 Rp 30.150.000
GSX-R150 Shuttered Key Rp 29.150.000
GSX-S150 Shutter Key Rp 24.750.000
GSX-S150 Keyless Rp 26.200.000
GSX-S 150 Touring Edition Rp 25.850.000

Kawasaki
Z125 PRO SE Rp 33.200.000
Z125 PRO Rp 32.500.000
KSR PRO Rp 29.400.000
W175 Rp 29.800.000
W175 SE Rp 31.100.000

TVS
TVS Max-Semi Rp 13.850.000
TVS Max-125 Rp 13.350.000

*harga dapat berubah sewaktu-waktu

*harga berbeda di tiap daerah

https://otomotif.kompas.com/read/2018/08/20/072200115/ragam-dan-kenaikan-harga-motor-sport-150-cc-di-agustus-2018

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke