Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Mudah Lacak Pertamax Turbo dan Dex

Nusa Dua, KompasOtomotif - Meski keberadaannya mulai gampang dijumpai, keberadaan Pertamax Turbo dan Pertamina Dex harus diakui belum tersebar merata ke seluruh stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) Pertamina. Penyebabnya karena pembeli dari kedua bahan bakar berkadar tinggi ini tidak sebanyak pembeli produk BBM Pertamina lainnya yang berkadar rendah.

Namun kini Pertamina punya solusi untuk konsumen setia pengguna Turbo dan Dex. Sebab keberadaan SPBU yang menjual kedua bahan bakar itu kini bisa dilacak melalui aplikasi "My Pertamina". My Pertamina merupakan aplikasi pendukung kartu untuk nama yang sama.

Head of Marketing Communication Pertamina Dendi Danianto mengatakan, selain untuk melihat saldo dan transaksi terakhir dari penggunaan kartu, aplikasi My Pertamina juga bisa digunakan untuk memantau lokasi SPBU yang menjual Turbo dan Dex.

"Di aplikasinya ini tinggal "searching by product", nanti akan ketahuan lokasinya ada di mana saja," kata Dendi saat ditemui di Nusa Dua, Bali, Rabu (13/12/2017).

Dendi ditemui di sela-sela rangkaian turing Banyuwangi-Bali yang dilakukan komunitas Mercedes Jip Indonesia (MJI). Pada kesempatan yang sama, Ketua MJI Cokorda Adanyana
mengaku anggota komunitasnya dulu kerap kesulitan mencari keberadaan SPBU yang menjual Turbo dan Dex saat turing. Padahal Mercedes G-Class yang digunakan anggota komunitas MJI adalah mobil yang disarankan hanya diisi dengan BBM beroktan tinggi seperti Turbo dan Dex.

Karena itu Cokorda menilai keberadaan aplikasi My Pertamina akan sangat membantu aktivitas komunitasnya. Tentu akan membuat para anggota MJI tidak perlu memaksa kendaraannya diisini bahan bakar dengan kadar oktan rendah.

"Karena mobil ini boros banget, dulu ada teman yang sampai bawa mobil sendiri khusus untuk bawa bahan bakar. Tapi sekarang sekarang SPBU yang menjual Turbo bisa dijumpai di jalur-jalur utama dan lokasinya bisa dipantau lewat aplikasi," ucap Cokorda.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/12/15/122200115/cara-mudah-lacak-pertamax-turbo-dan-dex

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke