Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Calon Kuat Bos Baru Tim Honda MotoGP

Valencia, KompasOtomotif – Mantan agen Dani Pedrosa serta juga menjabat bos Asia dan Inggris Talent Cup saat ini, Alberto Puig, jadi kandidat utama untuk menggantikan Livio Suppo, sebagai pimpinan MotoGP Honda.

Pria berusia 50 tahun ini, merupakan mantan pembalap dan berhasil juara motor Grand Prix Spanyol 500cc pada 1995. Pengalamannya disebut mampu membantu pebalap papan atas seperti Pedrosa, Casey Stoner dan Toni Elias yang melaju ke MotoGP.

Di dalam karirnya, Puig pernah menjabat sebagai manager Pedrosa di kelas 125cc, 250cc antara tahun 2003 dan 2005, dan terus mewakilinya sampai 2013. Puig telah terlibat jauh soal pengembangan bakat Asian Talent Cup dan juga British Talent Cup yang baru diluncurkan.

Tetsuhiro Kuwata, General Director Honda Racing Corporation, masih belum membahas rincian penggantian Suppo dan mengatakan, kalau keputusan tersebut akan diumumkan pada pasca musim dingin. Namun sudah diketahui kalau Puig bakal jadi suksesor kuat Suppo, karena pengalaman dan hubungan baik dengan pebalap Spanyol di MotoGP.

Suppo, yang pernah menjadi pimpinan skuad Honda sejak bergabung pada 2010 mengumumkan kalau dirinya, akan meninggalkan tim dan seri MotoGP dalam waktu dekat. Juara MotoGP Honda Marc Marquez, memuji karya Suppo selama lima tahun yang dihabiskannya bersama tim.

"Dalam lima tahun kami memenangkan empat gelar, itu berarti kami melakukan sesuatu dengan baik. Sangat menyedihkan melihat dia pergi karena saya sudah berjalan lama bersamanya,” ujar Marquez mengutip Motorsport.com, Senin (20/11/2017).

"Tapi jika Honda memutuskan untuk melakukan perubahan, saya memiliki kepercayaan penuh pada mereka," ucap pebalap 24 tahun tersebut.

Kepergian Suppo sendiri merupakan perubahan signifikan kedua dalam tampuk kepemimpinan Honda selama dua tahun, setelah pensiunnya wakil presiden HRC Shuhei Nakamoto tahun lalu.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/11/20/190200615/calon-kuat-bos-baru-tim-honda-motogp

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke