Belum pasti seperti apa varian baru itu, namun rumorsnya bakalan muncul sebagai edisi terbatas. Bisa jadi, inilah cara SIS menggairahkan pasar dengan merombak desain Ignis menggunakan berbagai aksesori.
Di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada Agustus lalu SIS pernah menampilkan beberapa konsep desain lain Ignis, yaitu S-Urban Concept, G-Urban, dan Motorcrosser Style. Semuanya desain itu mengalihkan ruh asli Ignis yang sebenarnya adalah hatchback menjadi petualang maskulin.
Baca: Suzuki Kerek Harga Ignis Bulan Depan
Bisa jadi, di antara ketiga konsep itu bakal masuk ke produksi dan menjadi varian edisi terbatas. Jawabannya bakalan ketahuan saat varian baru Ignis itu meluncur pada tahun depan
https://otomotif.kompas.com/read/2017/10/17/181245315/siap-siap-ada-ignis-edisi-terbatas