Lulut Wayudi, Direktur Kustomfest, menjelaskan, pada tahun ini gelaran yang menyatukan builder kustom sepeda motor dan mobil di dalam negeri itu didukung oleh merek Honda, BMW Motorrad, Royal Enfield, Harley-Davidson dan Piaggio (Piaggio, Vespa, dan Moto Guzzi). Kustomfest membuka tangan lebar buat berbagai pihak untuk bergabung pada tahun depan.
“Harapan kami tidak muluk-muluk, hanya Kustomfest tahun depan bisa lebih besar lagi. Kalau pemegang merek tambah lagi ya Allhamdulilah, kami siap berkolaborasi,” ucap Lulut, Jumat (6/10/2017).
Baca: Kustomfest 2017 Resmi Dibuka
Bahkan, pihak Kustomfest juga siap menampung pihak-pihak yang tertarik menjadi investor, kata Lulut. Dia mau Kustomfest menjadi jembatan antara investor dengan para builder.
“Misalnya saja ada investor yang mau membuat motor-motor kustom dalam skala terbatas. Mungkin bisa dipertemukan di Kustomfest hingga berkolaborasi. Tujuan kami itu membuat jembatan buat para builder,” jelas Lulut.
https://otomotif.kompas.com/read/2017/10/08/133200915/kustomfest-terbuka-buat-semua-merek-motor