Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Produksi, Gesits Seleksi Pemasok Komponen Lokal

Kompas.com - 08/04/2017, 13:22 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Sepeda motor listrik karya anak bangsa, Gesits, semakin mantap menuju ke arah produksi. Hal ini dibuktikan dengan pertemuan para produsen suku cadang yang dihelat di markas Garansindo Group di Kemang, Jakarta Selatan, pada 5 dan 6 April 2017 lalu.

Tujuan pertemuan ini tidak lain untuk membicarakan kerja sama dalam komponen untuk memproduksi skutik listrik. Total ada 30 perusahaan produsen komponen dan suku cadang yang diundang, diantaranya adalah Pirelli Tires, Pindad, dan LEN.

Team Gesits memaparkan kesempatan kerja sama untuk pembuatan beberapa komponen, seperti lampu, kursi, electric wiring, ban, serta perangkat keamanan (safety) motor. Harun Sjech, Chief Sales Officer Garansindo Group, menjelaskan, banyaknya produsen yang hadir menunjukkan respons positif terhadap perkembangan skutik listrik Gesits.  

Baca juga: Istri Kapolsek Negara Batin Lampung Diadang di Jalan Saat Akan ke Jakarta Temui Hotman Paris

“Perusahaan yang datang memiliki mimpi, misi, dan visi yang sama dengan kami yaitu untuk memiliki skuter listrik nasional, mendukung kemandirian ekonomi bangsa dan pengembangan teknologi alternatif. Kami berterima kasih kepada perusahaan yang telah mendukung," ucap Harum dalam siaran resminya, Jumat (7/4/2017).


Sejak meluncurkan prototipe pada Mei 2016, Gesits sudah mengalami perkembangan yang signifikan, antara dengan lain menandatangani nota kesepahaman (MoU) dari beberapa perusahaan nasional termasuk Perusahaan Listrik Nasional (PLN) dan Telkom. 

Pada November 2016, lima skutik listrik Gesits sukses menyelesaikan perjalanan jarak jauh 1.200 kilometer dalam Tour de Jawa Bali dari Jakarta ke Denpasar, yang masuk dalam agenda uji coba beberapa aspek, kapabilitas, performa, dan efisiensi.
 
Gesits dilengkapi dengan mesin tenaga listrik 5KW dan3KW yang dapat menempuh jarak sejauh 80–100 kilometer dalam satu pengisian baterai. Tenaga tersebut mampu menghasilkan kecepatan maksimal sampai 100 kpj yang diklaim setara dengan skutik bermesin bensin 125 cc.
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Peringatkan Hamas, Netanyahu: Serangan Akan Semakin Meningkat!
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau