Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Garansindo Dari Tangerang

Kompas.com - 29/08/2016, 07:41 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Pemegang merek Fiat Chrysler Automobiles (FCA) di dalam negeri, Garansindo Inter Global, baru pertama kali ikut Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) tahun ini. Ada dua merek yang turut serta, yaitu Jeep dan Dodge, kedua merek ini diklaim mendapatkan total penjualan 81 unit.

Hasil itu memuaskan bos Garansindo Muhammad Al Abdullah. “Pertama kalinya berpartisipasi di ajang GIIAS, Garansindo memaksimalkan upaya untuk meraih angka penjualan yang baik,” kata pria yang akrab dipanggil Memet itu dalam keterangan resminya, Jumat (26/8/2016).

Transaksi penjualan Garansindo terjadi di stan Jeep dan Dodge yang berdiri di hall 5 di Indonesia Convention Exibithion. Selama 11 hari pameran, model yang ditampilkan yaitu Jeep Cherokee, Jeep Wrangler, Jeep Grand Cherokee, dan Dodge Journey.

KompasOtomotif Jeep Wrangler “Cliffhanger Edition”, sudah meluncur di Indonesia.
Buat pemicu penjualan, Garansindo meluncurkan Wrangler edisi khusus. Kendaraan berbasis Rubicon buat pehobi off-road ini dilengkapi dengan modifikasi edisi Cliffhanger.

“Garansindo akan terus bekerja keras untuk meningkatkan penjualan kendaraan roda empat serta memberikan pelayanan terbaik dari segi purna jual. Sampai jumpa tahun depan,” kata Memet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau