Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sopir Bus yang Bikin “Jantung Copot"

Kompas.com - 01/06/2016, 14:22 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Sudah lama dikenal, lalu lintas antar-kota adalah jalur “keras” yang bukan tempat buat pengemudi tanpa pengalaman. Salah satu “musuh bebuyutan” yang kerap kali ditemui, yaitu bus nakal dengan aksi main serobot jalan.

Pilihan rasional bila berhadapan dengan situasi seperti itu, jangan emosi dan hindari berada di sekitarnya. Dipandang dari kacamata defensive driving, agresivitas adalah salah satu pemicu kecelakaan.

Tidak bisa dipungkiri, sopir bus antar-kota sering melakukan aksi sangat membahayakan, contohnya bisa dilihat di video. Dalam rangkuman berbagai kejadian, ada banyak adegan ngeri yang bisa bikin “jantung copot”.

Kelakuan ugal-ugalan itu tidak bisa dianggap sepele sebab sedikit saja kesalahan maka fatal akibatnya.

Sebentar lagi Lebaran datang, seiring itu banyak orang bakal menggunakan bus buat mudik. Buat siapapun yang mengalami kejadian seperti ini bisa langsung melaporkan pada pihak perusahaan bus atau kepolisian agar sopir bisa ditindak tegas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com