Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kredit Mobil di IIMS Via Tunas Mandiri Melesat 300 Persen

Kompas.com - 16/04/2016, 17:37 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016, kali ini memang hadir lebih cepat. Jika membandingkan dengan tahun lalu, pengunjung juga menjadi lebih ramai.

PT Tunas Mandiri Finance (MTF), merupakan salah satu perusahaan pembiayaan yang diuntungkan dari kondisi tersebut. Konsumen yang berhasil digaet dalam pameran kali ini meningkat sangat signifikan.

“Saat ini kami mendapat peningkatan ssampai 300 persen jika dibanding dengan pameran tahun lalu. Saking membludaknya konsumen, kami sampai merevisi target tiga kali,” ujar Benediktus Titan, Brand Relationship Management Department Head, Marketing and Product Development, Sabtu (16/4/2016).

Titan melanjutkan, tahun lalu perusahaannya hanya berhasil menjaring 250 konsumen. Namun saat ini, sebelum pameran berakhir saja sudah masuk sekitar 800-an konsumen. Angka ini juga sangat jauh dari target awal yang ditetapkan.

“Sempat pada target pertama, kami hanya mematok 350 kosumen sepanjang pameran. Namun baru hari kedua saja saja kami sudah mendapat 500 konsumen. Oleh karena itu, target jadi dinaikkan mencapai 1.000 konsumen,” ucapTitan.

Kemudian, kata Titan, merek mobil yang mendominasi, dari total raihan konsumen hingga saat ini, yaitu Honda dan Toyota.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau