Xenia terbaru tersebut bakal memakai nama "Great New". Kepastian nama depan Xenia ini terpampang jelas pada video pengetahuan produk untuk tenaga penjual Daihatsu yang bocor di situs video berbagi, Youtube.
"Sempat ada muncul beberapa nama saat pengambilan keputusan nama apa yang dipakai. Great jadi salah satu nama yang muncul," jelas sumber Daihatsu saat dihubungi KompasOtomotif, Senin (27/7/2015).
Xenia terbaru ini rencananya akan meluncur berbarengan dengan Avanza bulan depan. Ragam ubahan dijelaskan dengan detail. Pada video tersebut tertulis, Lebih Stylish baik di eksterior maupun di interior.
Lalu Lebih Tangguh dan Irit, dengan mesin teknologi baru berbahan alumunium. Ketiga tertulis Lebih Aman dan Nyaman, dengan perubahan pada sistem penggerak, struktur bodi dan suspensi juga berubah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.