Yogyakarta, KompasOtomotif - Gejolak perang diskon yang terjadi di Ibu Kota, ternyata membahana sampai daerah, salah satunya di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah. Mobil terlaris Toyota ini ternyata menawarkan potongan harga hingga belasan juta rupiah.
"Diskon resmi yang kami umumkan mencapai Rp 18 juta, tapi kalau negosiasi bisa lebih dari itu," jelas Agus Partono, Operation Manager South Area PT New Ratna Motor (Nasmoco) kepada KompasOtomotif, Jumat (12/6/2015).
Data penjualan Nasmoto, jelas Agus, menunjukan kalau total pasar low MPV di kedua provinsi itu mencapai 9.339 unit. Dari jumlah itu, Avanza mendominasi pangsa pasar dengan raihan 42,8 persen atau 3.997 unit.
"Total penjualan Avanza didominasi oleh varian G transmisi manual, komposisinya mencapai 60 persen," ucap Agus.
Sampai akhir tahun, Nasmoco mengargetkan total penjualan Avanza bisa menyentuh 11.000 unit, sama dibandingkan tahun sebelumnya. Sedangkan untuk total penjualan semua model Toyota, Nasmoco menargetkan bisa mencapai 29.000 unit.
"Memang cukup berat target penjualannya, tapi kita harus tetap optimis terhadap pasar," ujar Agus.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.