Geneva, KompasOtomotif - Honda terus menggoda dengan Civic Type R. Sebelum mendebut di Geneva Motor Show bulan depan, Honda, Rabu (11/2/2015), merilis beberapa detail dan foto baru tentang hatchback performa tinggi itu.
Sering dikatakan Civic Type R bakal punya performa yang tidak bisa ditanding bahkan oleh supercar NSX sekalipun. Keterangan baru memaparkan Civic Type R punya desain eksterior agresif untuk mendukung predikat itu.
Honda menjelaskan, rancangan bemper depan dibuat khusus untuk mengurangi turbulensi udara di sekitar roda depan, memangkas drag, dan mendukung stabilitas di kecepatan tinggi. Dikonfirmasi juga ada perangkat splitter depan, fender berventilasi, dan side skirt aerodinamis.
Selain itu ada sayap belakang dan panel bawah mobil untuk mengarahkan udara ke diffuser belakang. Pengereman didukung rem Brembo, kaliper empat piston dan cakram 350mm untuk depan. Pelek memakai ukuran 19 inci yang dibuat tipikal.
Hingga saat ini belum ada keterangan resmi tentang mesin. Namun rumor yang beredar telah mengungkapkan dipersenjatai mesin 4-silinder 2.0L turbocharger bertenaga lebih dari 280 tk. Satu hal yang pasti, Honda mengungkapkan Civic Type R sanggup dikebut hingga 270 kpj, membuatnya sulit ditandingi model sekelasnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.