Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Impian buat Avanza Kesayangan yang Jadi Kenyataan

Kompas.com - 15/10/2014, 16:14 WIB
Azwar Ferdian

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Toyota Avanza lansiran 2011 jadi andalan Budiono Harianto sebagai mobil keluarga dan juga kendaraan pendukung aktivitas harian. Tapi Budi punya hasrat memberikan sentuhan baru buat Avanza kesayangannya tersebut.

Impian Budi kini menjadi kenyataan dengan program Avanza Pop You Up bertajuk  ”Ceritakan Mimpimu dan Kami Wujudkan Untukmu” yang digelar Toyota Astra Motor (TAM), untuk para konsumen setianya. Budi berkesempatan buat mengubah MPV andalannya tersebut, setelah terpilih jadi salah satu dari lima pemilik Avanza dengan mimpi dan cerita paling apik.

"Saya punya mimpi tentang apa yang ingin dilakukan buat Toyota Avanza kesayangan saya. Sesuai dengan peraturannya bahwa, konsep cerita yang saya rancang akan membuat tampilan Toyota Avanza lebih ceria, menarik dan atraktif, tapi tetap mengedepankan unsur keamanan, keselamatan, dan tanpa merusak garansi," ujar Budiono.

Mimpi
Budi menuturkan mimpi dan keinginan keluarga tentang apa yang ingin dilakukan terhadap Toyota Avanza. Sesuai dengan peraturannya bahwa, konsep cerita harus membuat tampilan Toyota Avanza lebih ceria, menarik dan atraktif.

 
Mimpi Budi diawali pada sektor eksterior yang memang lebih diutamakan, seperti permainan body kit, ganti pelek, permainan grafis stiker dan warna bodi. Kendaraan tetap berfungsi sesuai peruntukannya serta tetap mengedepankan unsur keamanan, keselamatan, dan tanpa merusak garansi. 
 
"Avanza saya masih standar dan ingin diubah, namun saya tidak memiliki dana yang cukup. Sekarang, Toyota mengapresiasikan para pemilik Avanza yang ingin tampil beda dibandingkan dengan kendaraan yang beredar di jalan dengan membuat 'Avanza Pop You Up'. Saya sangat bangga dengan Toyota atas bentuk apresiasinya tehadap para konsumennya," tutur Budi lagi.

Body
Dimulai dari body kit yang akan diubah dengan memasang roll fender dan pull fender yang dirasa Avanza akan lebih sporty dengan diikut sertakan pelek concave/celong. Lalu mengkustom bemper belakang dengan penambahan diffuser agar lebih terlihat sporty. Lalu penambahan front lip splitter/spoiler universal pada bumper depan dan mengganti grill dengan model polos. 
 
Lanjut ke stiker, decal dan stripping yang dimulai pada kap mesin, atap, body side molding, spion, dan bagian chrome dilapisi dengan stiker hitam doff/carbon. Lalu memberi stripping kustom bertulisan TRD berwarna silver/gold di body samping, kemudian stiker-stiker dan decal-decal jdm pada kaca mobil atau body. "Warna body saya pikir standar sudah cukup."
 
Lanjut ke aksesoris eksterior, dengan  mengganti emblem Toyota menjadi emblem Netz pada bagasi belakang, lalu membuat wiper belakang berdiri, mencopot emblem Avanza G dan AT. Lalu menempatkan plat nomor dengan akrilik, memasang led reflector/mata kucing, lampu stoplamp full led, kamera mundur, towing jdm depan belakang, lampu drl, dudukan plat nomor jdm, memberi emblem TRD pada grill, lampu HID, menggati wiper dengan merek hella razor hybrid, sirine polisi berikut dengan lampu blitz, cover rem brembo, dan terakhir adalah roof rail beserta wind fairing Thule.
 
Dilanjutkan pada kaki-kaki dimana dia tertarik dengan velg TE37RT concave R17/R16 warna putih/vossen CV7 concae r17/R16 warna silver, karena karakter Avanza lebih terlihat jika pakai velg palang dan concave. Pper dan shock, kemudian menchamber negative dengan merek APM, kira-kira jarak ban antara fender 2,5 jari karena kalau terlalu kandas nanti bisa gesrot bila berpergian bareng keluarga. 

Interior 
Ketiga adalah interior  agar terlihat simple dan elegant dengan mengganti jok kulit merek Mbtech, kemudian menganti HU layar sentuh merek APM, memasang TV agar kelurga tidak bosan di perjalanan, memasang LED kolong, mengganti lampu kabin dan lampu spidometer full LED, memasang tweeter di dasbor dan speaker universal diletakan di bagasi belakang. 
 
Keempat adalah mesin. Agar tarikan matik lebih responsif digunqkan CAI, lalu mengganti saringan udara, mengganti busi iridium, volt stabilizer, memasang strut bar, mengganti full exhaust system, muffler chambered, dan terakhir adalah dual tail pipe merek kompetisi. (ADV)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com