Generasi ketiga SUV asal Korea Selatan ini mengadopsi tampilan baru dengan dimensi yang lebih besar. Panjang 4.780 mm atau lebih panjang 95 mm dari model sebelumnya, dan lebar 1.890 mm, naik 5 mm dari Sorento lawas. Konstruksi bodi dirombak dengan menggunakan baja secara keseluruhan, tapi tetap dapat menampung tujuh penumpang.
Kia menyematkan mesin bensin empat silinder dengan kapasitas 2,4-liter, berdaya 188 tk pada putaran mesin 241 Nm. Dilengkapi dengan transmisi manual dan otomatis enam percepatan. Catatan akselerasi dari posisi diam ke 100 kpj mencapai 10,4 detik dan top speed tembus 202 kpj.
Selain itu, ada juga mesin diesel empat silinder 2,0 liter yang menawarkan daya 185 tk dan torsi 402 Nm. Serta mesin diesel 2,2 liter dengan daya 200 tk dan torsi 441 Nm. Tipe diesel 2,2 liter ini mampu menyentuh angka 100 kpj hanya dalam 9 detik, dan kecepatan tertinggi 203 kpj.