Pabrikan asal Jerman tersebut baru meluncurkan rumor terkait pengembangan versi sedan dari i8. Tak mau menunggu lama, Theophilus Chin, yang memang ahli dalam merekayasa desain terbaru kendaraan ini merancang i8 "buatannya" sendiri.
Hasilnya, versi sedan tersebut memiliki bodi lebih panjang, dengan konfigurasi empat pintu tapi punya kaca samping yang lebih besar. Bila BMW jadi meluncurkan i8 sedan, maka akan langsung bertemu dengan Volkswagen XL2 empat kursi, yang sebelumnya juga direkayasa oleh Chin.
Seperti dilansir Worldcarfans, Senin (8/9/2014), bagian pintu penumpang terinspirasi dari mobil listrik BMW lainnya, i3. Tata letak juga hampir sama, dengan garis frame kaca yang lebih rendah dari kaca depan. Lengkungan bodi kupe tetap dipertahankan, dengan dimensi yang sudah pasti "melar".
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.