Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru Resmi Diluncurkan, MINI Sudah Dipesan Dua Lusin

Kompas.com - 23/05/2014, 16:10 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Meski baru resmi diluncurkan, Jumat (23/5/2014), PT BMW Indonesia mengaku sudah berhasil menjual puluhan unit, generasi terbaru MINI Cooper dan Cooper S. Pesanan ini masuk karena dua pekan sebelumnya, perusahaan sudah mengajak sejumlah anggota komunitas MINI ke Sirkuit Sentul, Bogor, untuk uji coba.

"Seminggu, sudah ada order 25 unit yang masuk. Pesanan masih didominasi oleh Cooper S, karena memang konsumennya datang dari para loyalis merek ini," jelas Jentri Izhar, Kepala Divisi MINI Indonesia di sela peluncuran, hari ini.

Cooper S yang dibekali mesin 2.0 liter, 4-silinder, menawarkan sensasi berkendara lebih tinggi ketimbang Cooper. "Karena konsumen pertama yang masuk ini memang yang sudah kenal MINI sejak dulu, makannya lebih banyak langsung pilih model teratas, sekitar 80 persen terhadap total pesanan," beber Jentri.

Sementara model yang lain, Cooper dibekali mesin 1.5 liter, 3-silinder yang menawarkan tenaga lebih rendah. Tapi, bukan MINI namanya kalau tidak bisa menawarkan sensasi berkendara yang baik. Mesin baru ini menghasilkan tenaga 136 PS @4.500 - 6.000 rpm dengan torsi maksimal 230 Nm. Kemampuan akselerasinya 0-100 kpj dalam 7,8 detik, mencapai kecepatan maksimum 210 kpj.

Agung Kurniawan Pameran All New MINI Cooper dan Cooper S, di sebelah Senayan City, Jakarta Selatan, Jumat-Minggu (23-25/5/2014).
"Saya yakin pesanan model Cooper baru mulai masuk pekan ini, pasalnya sebelum-sebelumnya kami tidak ada unit tes. Kini, dengan pameran yang disiapkan, calon konsumen bisa langsung merasakan sensasinya," beber Jentri.

Test drive, menurutnya, menjadi satu-satunya cara singkat dan jitu untuk mengedukasi konsumen, kalau mesin baru yang berkapasitas lebih kecil ini juga bisa menawarkan sensasi sama dengan mesin sebelumnya 1.6 liter.

Tahun lalu, MINI berhasil menjual 460 unit hanya mengandalkan dua jaringan pemasaran di Jakarta dan Surabaya. Tahun ini, perusahaan menargetkan bisa menggapai pertumbuhan penjualan dua digit, minimal 10 persen dari sebelumnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau