Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kontroversi Bugatti Veyron Justin Bieber

Kompas.com - 10/04/2014, 08:00 WIB
Miami, KompasOtomotif - Penyanyi muda ternama, Justin Bieber, baru-baru ini kerap menggunakan Bugatti Veyron Grand Sport berkelir merah, dalam beberapa aktivitasnya. Bahkan penggemar mobil sport ini dikabarkan bergabung dengan komunitas pemilik Bugatti, seperti dilansir Worldcarfans (8/4/2014).

Saking senangnya, artis asal Kanada ini memamerkan mobil tersebut di akun instagram miliknya, yang memiliki follower lebih dari 15 juta. Dari foto-foto yang diunggah, tersirat bahwa mobil tersebut merupakan hadiah yang diterima Bieber dari penyanyi rap, Birdman atau kerap dipanggil Paman Stunna. Di akun tersebut tertulis, “Uncle Stunna luv. My first Bugatti ? #generosity,”.

Namun ternyata kata-kata tersebut disalah artikan, seperti dijelaskan oleh situs hiphollywood, (9/4/2014). Dijelaskan bahwa mobil sport bertenaga 1.200 PS itu bukan hadiah yang diberikan Birdman untuk Bieber. Keterangan tersebut dilontarkan oleh seorang sumber kepada TMZ, yang mengatakan bahwa Bryan Williams, kuasa hukum Birdman, mempersilakan Bieber menggunakan mobil tersebut selama dirinya berada di Miami. Jadi anggapan bahwa mobil tersebut diberikan ke Bieber tidaklah benar.

Dunia otomotif memang sangat dekat dengan Bieber. Dirinya  memiliki beberapa koleksi antara lain Audi R8 yang bercorak macan tutul, Fisker Karma, Range Rover modifikasi produk Kahn, Porsche 997 Turbo, Lamborghini Aventador dan Ferrari F430.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau