Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tematik Audio

Penggunaan "WiFi" Mobil Makin Gencar

Kompas.com - 28/12/2013, 12:20 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Bagi Anda yang gemar utak-utik interior, perlu mengikuti perkembangan tren audio 2014. Menurut  Andrei Widjaja, juragan Bassindo Audio di Kelapa Gading, Jakarta Utara, tren audio 2014 sudah dimulai sejak akhir tahun ini. Beberapa merek ternama, seperti Kenwood dan Clarion sudah mulai menjajaki segmen baru.

"Tren audio tahun depan, bisa koneksi ke internet melalui jaringan nirkabel atau menggunakan tethering melalui ponsel pintar atau modem WiFi yang bisa dibawa-bawa," jelas Andrei kepada KompasOtomotif. 

Karena masyarakat di kota semakin bergantung pada internet, perodusen audio pun memanfaatkannya. Dengan koneksi internet di mana dan kapan saja, pengemudi dan penumpang bisa melakukan termasuk saat berada di jalanan yang macet. 

"Memang baru merek-merek besar yang menawarkan produk dengan kelengkapan tersebut. Harganya juga masih mahal. Kenwood misalnya Rp 15 juta," beber Andrei.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com