Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PPCI Senang Diundang Mengunjungi IIMS

Kompas.com - 26/07/2011, 20:52 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Hari keempat (25/7), Indonesia International Motor Show (IIMS) 2011 kedatangan tamu spesial dari Persatuan Penyandang Cacat Indonesia (PPCI). Program Tour for Disabled (Kunjungan Penyandang Cacat) terdiri dari 25 pengguna kursi roda, 25 tuna rungu-wicara, plus 5 pendamping. Mereka berkunjung ke pameran untuk mempelajari perkembangan industri otomotif Indonesia.

“Kami merasa senang karena kembali diundang oleh Dyandra Promosindo untuk melihat mobil yang bagus-bagus serta berbagai acara di IIMS 2011. Kami berharap ada APM yang berkenan menyediakan kendaraannya (dengan teknologi khusus) bagi kami penyandang cacat yang memerlukan kebutuhan khusus,” ujar Retnowati, Koordinator Persatuan Penyandang Cacat Indonesia (PPCI) DKI Jakarta.

Syamhudi, salah seorang peserta dari PPCI mengungkapkan apresiasinya terhadap panitia yang telah berbagi kebahagiaan dengan para penyandang cacat. “Saya terkesan sekali tahun ini banyak mobil-mobil baru, arena makin luas,  acaranya juga makin meriah. Saya ingin bisa melihat lebih lama lagi, karena banyak mobil-mobil bagus di sini,” kata Syamhudi.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com