JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta mengadakan program Mudik Gratis 2025 yang lebih besar dengan menambah jumlah armada dan destinasi tujuan.
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin merayakan Lebaran di kampung halaman.
"Permintaan mudik gratis tahun 2024 cukup tinggi, dan banyak masyarakat yang belum terlayani, maka tahun 2025 ada penambahan," ujar Syafrin dikutip dari Kompas.com, Jumat (21/2/2025).
Baca juga: Ragam Promo dan Kegiatan Menarik dari Produsen Oli di IIMS 2025
Sebanyak 293 bus telah disiapkan untuk mengangkut pemudik ke 20 kota di enam provinsi. Jumlah ini meningkat dari tahun lalu yang hanya menyediakan 259 bus.
Kota tujuan dalam program Mudik Gratis 2025 ini meliputi:
Selain bus, Pemprov Jakarta juga menyiapkan 10 truk untuk mengangkut sepeda motor milik pemudik mengangkut kendaraan roda dua dari Jakarta ke kota tujuan, serta untuk arus balik.
Berdasarkan unggahan akun Instagram @informasimudik, pendaftaran mudik gratis dapat dilakukan di laman resmi https://mudikgratis.jakarta.go.id/auth/login.
Baca juga: Bahas Fitur Hyundai Bluelink di New Creta Prime di IIMS 2025
Syarat mudik gratis Pemprov Jakarta, yaitu kartu tanda penduduk (KTP) atau kartu keluarga (KK) Jakarta dan menunjukkan surat tanda nomor kendaraan (STNK).
Dalam unggahan dijelaskan, sosialisasi mudik gratis akan dimulai awal maret 2025, kemudian berlanjut dengan pendaftaran dan verifikasi hingga sepekan sebelum lebaran.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.